Satpol PP Siap Mengawal Penguatan Peran Gubernur

BATAM-Kepada seluruh personil Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dari Sabang sampai Merauke terus diingatkan untuk menjalankan amanah tugas sebagai abdi negara dan abdi masyarakat yang lebih profesional, kompeten dan berintegritas tinggi dari waktu ke waktu. Hal ini di mungkinkan karena sebagai individu, personil Satpol PP merupakan garda terdepan dalam penegakan peraturan daerah serta penyelenggara ketertiban umum. Demikian pesan Menteri Dalam Negeri, Gamawan Fauzi yang dibacakan oleh Wakil Walikota Batam, Rudi, SE, MM, ketika bertindak sebagai Inspektur Upacara pada peringatan Hari Ulang Tahun Satpol PP ke 62 tahun 2012 tingkat Kota Batam di dataran Engku Putri, Senin (05/03).

Mengambil tema, “Dengan Semangat HUT Satpol PP ke 62, Satuan Polisi Pamong Praja Siap Mengawal Penguatan Peran Gubernur Sebagai Wakil Pemerintah Pusat di Daerah Bidang Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat Melalui Optimalisasi Penegakan Peraturan Daerah, Penyelenggaraan Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat” peringatan HUT Satpol PP ke 62 ini  merujuk pada keberadaan Gubernur yang selain sebagai Kepala Daerah, juga sebagai Wakil Pemerintah Pusat di Daerah. Posisi ini menegaskan bahwa peran Gubernur adalah sebagai pelaksana urusan pemerintahan umum di daerah, termasuk masalah penegakan perda, penyelenggaraan ketertiban umum dan ketentraman masyarakat yang merupakan tugas pokok dan fungsi Satpol PP.

Untuk itu, pada kesempatan tersebut, dalam sambutannya Mendagri kembali mengingatkan kepada seluruh personil Satpol PP untuk ikut berkontribusi positif dalam upaya penguatan peran gubernur sebagai Wakil Pemerintah Pusat di Daerah dan menjadikan momentum tersebut sebagai upaya peningkatan citra dan kewibawaan Satpol PP di mata masyarakat.

“Walikota yang juga merupakan Pembina Teknis Operasional Satuan Polisi Pamong Praja di Kota hendaknya dapat memberikan dukungan sepenuhnya bagi program dan kegiatan penguatan peran Gubernur sebagai Wakil Pemerintah di daerah,” ujar Rudi.

Usai bertindak sebagai Inspektur upacara, pada kesempatan tersebut Rudi sekaligus mempimpin upacara serah terima jabatan Kepala Satuan Polisi Pamong praja dari Zulhelmi AMP kepada Hendri, S.Sos yang sebelumnya menjabat sebagai Camat Batu Ampar. Dalam upacara Sertijab yang dihadiri seluruh anggota Satpol PP tersebut, Rudi kembali berpesan agar anggota terus menegakkan Perda sesuai tugas pokok dan fungsinya serta menjaga disiplin dalam melaksanakan tugasnya agar keberadaan Satpol semakin dihargai masyarakat.

“Kepada anggota Satpol, diberi waktu dalam 1 bulan ini untuk melakukan penertiban di wilayah Nagoya dan Jodoh. Perhatikan ketertiban pedagang kaki lima, perhatikan pula kenyamanan pengguna pedistrian, laksanakan tugas dengan etika, sopan santun dan dasar peraturan yang jelas,” tegas Rudi.

Leave a Reply

Galeri Foto

Switch to our mobile site

Log in -