2011, Pemko Bangun Empat Unit Sekolah Baru

BATAM- Pada tahun 2011, Pemerintah Kota Batam melalui Dinas Tata Kota (Distako) akan membangun empat unit sekolah baru (USB). Empat USB yang akan dibangun ini tersebar di empat kecamatan yakni SMPN 43 Legenda Malaka, Kecamatan Batam Kota, SMPN 44 Dapur 12 Kecamatan Batuaji, SDN Sei Pelunggut Kecamatan Sagulung dan SDN Sei Daun, Kecamatan Sei Beduk. Untuk pembangunan empat unit sekolah baru ini, dana yang dianggarkan sebesar Rp16,4 miliar. Sekolah ini akan dibangun dengan tiga lantai. Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Muslim Bidin mengatakan, pembangunan USB pada tahun ini diserahkan ke Dinas Tata Kota. Sedangkan Dinas Pendidikan akan fokus terhadap peningkatan kualitas dan mutu pendidikan.

“Harapan kami, empat sekolah baru ini diharapkan dapat mengurangi masalah kekurangan daya tampung pada saat penerimaan siswa baru tahun ini. Selain membangun USB, kita juga membangun 71 ruang kelas baru (RKB) pada tahun ini,” sebut Muslim beberapa waktu lalu.

Pada tahun ajaran baru nanti, menurutnya Dinas Pendidikan Kota Batam akan menampung sebanyak 20 ribu siswa sekolah dasar baru. Tentunya jumlah tersebut hanya berlaku bagi calon siswa yang berusia 7 tahun ke atas. Katanya, untuk menampung seluruh jumlah tersebut sekolah tetap akan memberlakukan sistem double shift. Berdasarkan klasifikasi yang dilakukannya bahwa sebanyak 15 ribu anak dapat ditampung di 756 sekolah, sebanyak 2 ribu anak akan tertampung di 21 RKB . Sisanyanya sebanyak 3 ribu akan ditampung pada sistem doble shift.

Pada tahun 2011 ini, Dinas Pendidikan menurutnya juga akan melakukan renovasi terhadap ruang kelas SMPN 4 Bengkong. Kondisi ruangan kelas yang atapnya rusak disebabkan dimakan rayap ini akan dikerjakan pada Maret mendatang sehingga pada awal tahun ajaran Juli mendatang rampung dikerjakan. Bagian dari ruangan kelas yang akan direnovasi tersebut yakni pada bagian atap yang akan diganti dengan baja ringan dan kusen alumunium. Untuk merenovasi ruang kelas tersebut telah dianggarkan dana sebesar Rp230 juta melalui Dana Alokasi Khusus (DAK). Untuk mengetahui langsung kondisi ruang kelas tersebut, Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan telah meninjau ke sekolah itu. Kerusakan ruang kelas itu dipastikan karena rayap bukan human error.

(crew_humas/dv)

Leave a Reply

Galeri Foto

Switch to our mobile site

Log in -