56 Peserta Ikuti Kegiatan Suluk Khalwat Di Nongsa

BATAM- Sebanyak 56 peserta mengikuti kegiatan Suluk Khalwat ke-26 tahun 2010. Kegiatan Suluk ini dibuka oleh Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan, Kamis (27\5) di Masjid Al Hidayah Batu Besar, Nongsa. Ke-56 peserta ini berasal dari berbagai daerah di Provinsi Kepri dan Provinsi Riau. Antara lain dari Kabupaten Karimun, Kabupaten Pelalawan, Indragiri Hilir, dan bahkan dari Jambi serta  peserta lokal Batam. Abdul Wahab Madiun selaku ketua panitia penyelenggara menyampaikan bahwa kegiatan ini akan berlangsung selama sepuluh hari terhitung, Kamis (27\5) hingga Senin (7\6) dan akan dibimbing oleh Tuan Guru Azmir.

Mengikuti ajaran Nahsyabandiyah, tujuan diselenggarakan Syuluk agar senantiasa ingat kepada Allah. Bukan hanya ketika melaksanakan sholat saja, tetapi setiap saat dan dimana saja. Syuluk merupakan salah satu usaha untuk melatih diri agar khusuk dalam sholat serta mendekatkan diri dan selalu ingat kepada Allah, melalui zikir sebagai pembersih hati. “Allah sangat mencintai orang yang bersih hatinya dan selalu bertaubat,” katanya.

Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan dalam sambutannya mengatakan, bahwa ditengah deru industri di Batam kegiatan-kegiatan agama khususnya Syuluk juga berjalan baik dan dapat dilaksanakan setiap tahunnya.  Dahlan menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada tuan guru yang setiap tahunnya menyempatkan diri untuk mengajarkan ilmu agama. Ucapan terimakasih juga disampaikan kepada seluruh peserta secara khusus yang datang dari luar Batam. Katanya, tidak banyak tempat yang menyelenggarakan kegiatan Syuluk. Melalui kesempatan Wako mengharapkan agar dapat dimanfaatkan sebagai tempat untuk beramal ibadah, melatih hati yang ikhlas dan  khusuk dalam beramal ibadah.

Dalam kesempatan itu, Wako menyerahkan sejumlah bantuan untuk penyelenggaraan kegiatan Syuluk Khalwat dimaksud. Hadir pada acara pembukaan Syuluk, Azwan, Kadis Kebersihan dan Pertamanan, Sadri Khairuddin Kadis Kependudukan Kota Batam, Salim Kabag Kesra, Camat Nongsa Alwi AR.

(crew_humas/yh)

1 Response for “56 Peserta Ikuti Kegiatan Suluk Khalwat Di Nongsa”

  1. hamba Allah Malaysia says:

    Tahniah kepada semua salik yang telah menjadi tahlil. bagi yang belum sampai, teruskan mujahadah pada suluk akan datang. Ilahi anta maqsudi waridhaka matlubi.

Leave a Reply

Galeri Foto

Switch to our mobile site

Log in -