Wako Hadiri Perayaan Natal Pemuda GBI Bida Ayu

BATAM- Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan menghadiri perayaan Natal Pemuda Pemudi di gereja GBI Bida Ayu, Minggu (12/12). Kedatangan Wali Kota disambut langsung oleh  jemaat gereja yang telah menanti kedatangan orang nomor satu di Kota Batam itu. Pimpinan GBI Tanjung Piayu, Pendeta Edi Hia menyampaikan ucapan selamat datangnya kepada Wali Kota yang telah bersedia hadir memenuhi undangan jemaat GBI dalam rangka perayaan natal. Katanya, jemaat yang hadir pada perayaan natal tersebut berasal dari tiga gereja dam bertatap muka langsung dengan Gereja Sidang jemaat Kristus Gembala Sidang Pendeta Laiya dan Gereja Rumah Doa pimpinan Monang Siahaan. Katanya, jumlah KK yang beribadah di tiga gereja itu sebanyak 760 KK yang tersebar di Tanjung Piayu.

“Acara ini sebagai bentuk kerinduan jemaat tiga gereja akan kehadiran pimpinan kami, yakni Bapak Wali Kota Batam,” ujar Pendeta Edia Hia dihadapan Wali Kota.

Edi mewakili jemaat tiga gereja itu juga memberikan apresiasinya kepada Wali Kota yang atas keteladanannya selama ini, sehingga Batam semakn maju seperti saat ini. Kunjungan singkat Wali Kota tersebut memiliki makna bagi jemaat Kristiani yang ada di Bidaya Ayu dan Batam pada umumnya. Sebagai bentuk apresiasi kepada Wali Kota, jemaat gereja tersebut bersama-sama berdoa untuk kemajuan Batam ke depan. Perayaan Natal tersebut mengangkat tema “Bersinarlah Seperti Bintang”.

Mendapat sambutan yang begitu luar biasa dari jemaat gereja tersebut, Wali Kota menyampaikan ucapan terimakasihnya. Kepada umat Kristiani yang tengah merayakan Natal, Wali Kota mengucapkan selamat merayakan Natal. Dalam sambutannya tidak henti-hentinya Wali Kota mengajak agar umat agama di Kota Batam bersatu padu membangun Batam. Menurutnya, pembangunan Batam dapat terlaksana apabila masyarakat Batam kompak, bersatu padu, tertib dan menciptakan keamanan. Sebagai daerah industri, Batam terdiri dari beragam suku dan budaya. Keberagaman itu menurutnya bukan sebagai penghalang melainkan sebagai perekat untuk kita bersama-sama membangun Batam.

“Mari kita ciptakan kondisi Batam yang tertib, aman dan damai. Dengan begitu akan semakin banyak investor yang menanamkan investasinya di Batam sehingga terbukalah peluang kerja. Dengan demikian kesejahteraan masyarakat Batam akan semakin meningkat,” katanya dihadapan seluruh jemaat yang hadir di gereja siang itu.

(crew_humas/dv)

Leave a Reply

Galeri Foto

Switch to our mobile site

Log in -