UMKM Batam Business Matching dengan Distributor Singapura

By Kartika 23 Nov 2016, 08:26:55 WIBKabar Batam

UMKM Batam Business Matching dengan Distributor Singapura

Keterangan Gambar : Kepala Dinas PMPK-UKM, Pebrialin


Media Center Batam - Pengusaha mikro kecil menengah Kota Batam dipertemukan dengan importir berlisensi dari Singapura. Pertemuan bertajuk business matching ini digelar di aula Lantai IV Kantor Walikota Batam, Senin (21/11).

Kegiatan yang ditaja Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Pasar, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah (PMPK-UKM) ini diikuti 60 UMKM. Terdiri dari 50 UMKM di bidang kuliner, dan 10 UMKM penghasil kerajinan tangan atau handycraft.

"Ini tindak lanjut hasil pertemuan kami sebelumnya. Kegiatan ini diawali pertemuan dengan KBRI (Kedutaan Besar Republik Indonesia di Singapura). Kemarin kita bawa enam UMKM ke Singapura," kata Kepala Dinas PMPK-UKM, Pebrialin.

Business matching ini juga terselenggara berkat kerjasama Dinas PMPK-UKM dengan atase perdagangan KBRI Singapura. Distributor dari Singapura didatangkan untuk memberi penjelasan tentang kriteria produk, persyaratan yang harus dipenuhi agar produk Batam bisa menembus pasar Singapura.

Menurut penjelasan distributor, kemasan merupakan hal penting untuk suatu produk bisa dipasarkan di Singapura. Kemasan ini harus mencantumkan merk dagang, komposisi bahan, dan tanggal kadaluwarsa.

"Harapan kita produk UMKM Batam terpasarkan di negara Asean, tak hanya negara tetangga. Karena kalau sudah masuk standar Singapura, bisa juga ke negara lain," ujarnya.

Kegiatan ini, kata Pebrialin, juga digelar dalam rangka mempersiapkan UMKM Batam menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA). Oleh karena itu, dalam kegiatan ini juga didukung oleh Pendamping MEA.

Pendamping MEA adalah pelaku UMKM dan orang-orang yang menaruh perhatian besar terhadap MEA. Mereka direkrut Kementerian Koperasi dan UKM setelah melalui proses seleksi.



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment