Sekolah SMA di Batam Gratis, Uang Komite Dihapuskan

By Taslimahudin 03 Mei 2016, 15:20:22 WIBKabar Batam

Sekolah SMA di Batam Gratis, Uang Komite Dihapuskan

Keterangan Gambar : Walikota Batam Muhammad Rudi


Media Center Batam - Penarikan uang komite ditingkat SMA/Sederajat negeri di Kota Batam akan dihapuskan. Biaya yang dibebankan kepada setiap siswa setiap bulanya diharapkan mampu meringankan pengeluaran orang tua murid.

Walikota Batam Rudi memastikan penghapusan uang komite ini akan dilakukan pada tahun ajaran baru nanti, 2016/2017. Sekolah negeri dilarang memungut uang dari setiap siswa.   

“Sekarang masih dipungut boleh. Tapi saya melihat hari ini keuangan daerah ini sudah mencukupilah. Artinya pola menengah ini kita akan hilangkan uang komite, mulai Juli nanti,”kata Rudi, Senin (2/5).

Dengan penghapusan uang tersebut, orang tua yang memiliki ekonomi lemah dapat terbantu. Diketahui, seluruh sekolah menengah SMA/sederajat negeri di Kota Batam menarik uang komite yang dulunya bernama biaya SPP. Besarannya pun berbeda setiap sekolah mulai dari Rp 200 ribu hingga Rp 300 ribu  persiswa.

“kalau sebulan Rp 200 ribu kan sudah terbantu. Bisa membantu masyarakat,”katanya.

Penghapusan biaya komite sebenarnya sudah dilakukan untuk tingkat SD dan SMP beberapa tahun lalu, seiring kebijakan pemerintah pusat wajib belajar Sembilan tahun.  Kini, untuk tingkat SMA tergantung daerahnya masing-masing.  Untuk kepentingan sekolah sudah ada dari Biaya Opersioanal Sekolah (BOS) pemerintah pusat.



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment