- Ribuan Pencari Kerja Ramaikan BPJS Ketenagakerjaan Job Fair
- Aparat Keamanan Lakukan Patroli Bersama
- Tim U-15 Serahkan Piala Gubernur ke Walikota Batam
- Kepri Masih Alami Deflasi di April 2018
- Prihatin Tragedi Surabaya, BEI Kenakan Pita Hitam di Lengan
- Pelindo Siapkan 2.000 Tiket Mudik Gratis
- Cahaya Garden Jadi Pasar Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
- 250 Lansia Sekupang Bergembira di Pantai Dangas
- Umat Muslim Batam Mengaji Bersama di Engku Putri
- Tujuh Kaligrafi Batam Lolos ke Final
Lima Staf Fungsional Duduki Jabatan Eselon IV
Berita Populer
- Sekolah SMA di Batam Gratis, Uang Komite Dihapuskan
- Gaji Tenaga Kontrak Pemko Batam Sesuai SHB
- Domisili Usaha Tak Perlu Diperpanjang Tiap Tahun
- Pensiunkan PNS Ijazah SMA, Pemko Tunggu Juknis Menpan RB
- Cek Proses KTP Cukup Lewat SMS
Berita Terkait
Media Center Batam - Lima orang staf di Dinas Tata Kota (Distako) dan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Batam dipromosikan menjadi pejabat eselon IV di satuan kerjanya.
Staf Distako yang mendapat jabatan Kepala Seksi yaitu Cahaya Murni di Seksi Perencanaan dan Jasa Konstruksi. Serta Rahmad Hidayat sebagai Kepala Seksi Bangunan Gedung.
Sementara pegawai fungsional yang dipromosikan di Bappeda yaitu Nurbaiti sebagai Kepala Sub Bidang (Kasubbid) Kependudukan, Pemerintahan, dan Aparatur. Kemudian Muhammad Riagung Ridho sebagai Kasubbid Tata Ruang, Tata Guna Tanah dan Lingkungan. Serta Yulhendri Mubarak sebagai Kasubbid Tata Pertanian dan Kelautan.
Yulhendri Mubarak menggantikan posisi Tuti Damayanti yang dilantik sebagai Kepala Bidang Perencanaan Ekonomi Bappeda.
Pelantikan dilaksanakan di Kantor Walikota Batam, Kamis (17/11). Selain enam pejabat tersebut, Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad juga melantik dua orang lainnya. Yaitu Kepala Bidang Pendidikan Luar Sekolah Dinas Pendidikan, Hasyimah yang dipromosikan menjadi Sekretaris Dinas Pendidikan. Serta Dokter Spesialis Kandungan di RSUD Embung Fatimah, Didi yang dilantik sebagai Kepala Bidang Perindustrian Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan ESDM Kota Batam.
Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad mengatakan pelantikan delapan orang pejabat eselon III dan IV ini bertujuan mengisi kekosongan jabatan. Menurutnya penunjukan pada pejabat ini berdasarkan hasil pembahasan Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat). Karena untuk posisi eselon III dan IV tak perlu melalui seleksi terbuka atau mekanisme lelang.
"Pelantikan ini untuk mengisi posisi kosong. Ada yang kosong akibat bergerak, ada yang dipromosikan. Bappeda ini diprioritaskan karena terkait perencanaan pembangunan, pembahasan KUA PPAS, renstra," ujarnya.
