Kemen PAN dan RB Nilai Lakip Pemko Batam

By Taslimahudin 23 Sep 2016, 16:51:19 WIBKabar Media Center

Kemen PAN dan RB Nilai Lakip Pemko Batam

Keterangan Gambar : Tim Men PAN dan RB Budi (Kiri) dan Inspektorat Pembantu Bidang Pembangunan dan Kesejateraan Sosial Batam Achmad Arfah (Kanan) saat melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan birokrasi di organisasi masing-masing SKPD yang dilaksanakan di lantai IV gedung Pemko Batam, Jumat (23/9)


Media Center Batam - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) melakukan evalusi terhadap Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan (Lakip) Kota Batam. Dalam pertemuan itu, setidaknya melihat delapan area perubahan.

Inspektorat Pembantu Bidang Pembangunan dan Kesejateraan Sosial Batam Achmad Arfah mengatakan, evaluasi Lakip perlu dilakukan oleh Men PAN dan RB mengingat Batam menjadi salah satu Pilot Projeck reformasi birokrasi yang ditetapkan pemerintah pusat.

“Tim Men PAN dan RB akan melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan birokrasi di organisasi masing-masing SKPD,”ujar Arfah dalam pertemuan yang dilaksanakan di lantai IV gedung Pemko Batam, Jumat (23/9).

Dalam evaluasi tersebut setidaknya melibatkan 100 koresponden dari perwakilan seluruh SKPD Kota Batam. Disana mereka masing-masing mendapat pertanyaan dari tim Men Pan dan RB yang dijawab langsung  secara online.

“Tahun ini cukup efektif karena sudah tidak manual  lagi. Koresponden dapat langsung memberi jawaban melalui online,”ujarnya.

Sementara itu, tim penilai, Budi mengatakan, Batam menjadi daerah yang dinilai setelah Provinsi Kepri dua hari lalu. Setelah disurvei juga akan ada tanya jawab.

“Sebenarnya delapan area ini ada inspektorat yang akan menilai dulu dengan menggunakan instrument kita. Tahun ini juga berbeda, kita bacakan pertanyaan bapak/ibu langsung jawab. Setidaknya ada 22 pertanyaan,”ujarnya.

Seperti diketahui, Kota Batam kembali menorehkan prestasi membanggakan. Melalui program peningkatan infrastruktur dibawah kepemimpinan Muhammad Rudi - Amsakar Achmad, Pemerintah Kota Batam menerima penghargaan Indonesia’s Attractiveness Award (IAA) 2016 sebagai kota terbaik dengan indeks pembangunan di atas rata-rata nasional.

Penghargaan diterima langsung Walikota Batam, Muhammad Rudi yang diserahkan oleh menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Asman Abnur. Terpilihnya Kota Batam sebagai salah satu pemenang setelah sebelumnya dilakukan riset dan penilaian oleh Frontier Consulting Group. Riset tersebut meliputi in­ves­tasi, infrastruktur, laya­nan publik dan pariwisata.

Ditemui dalam acara tersebut, Walikota Batam, Muhammad Rudi merasa bangga atas penghargaan yang diraih. Menurutnya, investasi di Batam didominasi berasal dari penanaman modal asing (PMA). Guna menunjang dan menarik investor perlu adanya pembangunan dan peningkatan infrastruktur dipersiapkan juga untuk menunjang investasi yg masuk.

"Infrastruktur kita lengkapi, kita benahi", ujarnya dalam acara yang digelar di Ballroom Hotel Mulia Jakarta, Kamis (22/9). 



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment