- Ribuan Pencari Kerja Ramaikan BPJS Ketenagakerjaan Job Fair
- Aparat Keamanan Lakukan Patroli Bersama
- Tim U-15 Serahkan Piala Gubernur ke Walikota Batam
- Kepri Masih Alami Deflasi di April 2018
- Prihatin Tragedi Surabaya, BEI Kenakan Pita Hitam di Lengan
- Pelindo Siapkan 2.000 Tiket Mudik Gratis
- Cahaya Garden Jadi Pasar Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
- 250 Lansia Sekupang Bergembira di Pantai Dangas
- Umat Muslim Batam Mengaji Bersama di Engku Putri
- Tujuh Kaligrafi Batam Lolos ke Final
Tidak Pernah Menunggak BPJS Kesehatan, Dapatkan Diskon di Enam Tempat Ini
Berita Populer
- Sekolah SMA di Batam Gratis, Uang Komite Dihapuskan
- Gaji Tenaga Kontrak Pemko Batam Sesuai SHB
- Domisili Usaha Tak Perlu Diperpanjang Tiap Tahun
- Pensiunkan PNS Ijazah SMA, Pemko Tunggu Juknis Menpan RB
- Cek Proses KTP Cukup Lewat SMS
Berita Terkait
Media Center Batam - Peserta aktif Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan diberi potongan harga khusus di enam merchant, seperti hotel, café, klinik hingga resort. Syaratnya pun mudah, yakni tidak pernah menunggak pembayaran iuran setiap bulannya.
Tempat itu, adalah Harris Hotel Batam Center, Harris Resort Water Front berupa potongan harga khusus kerjasama untuk kamar, Planet Holiday berupa potongan harga khusus, Cafe de Venus berupa potongan harga 20 persen.
Ada juga potongan bagi konsumen Blue Horizon sebesar 10 persen, De Patros Cafe berupa potongan harga 15 persen khusus makanan, Master Piece berupa potongan harga 15 persen, Klinik Prodia potongan harga pemeriksaan tunggal 8 persen dan pemeriksaan panel 10 persen, Emdee Skin klinik potongan harga untuk produk 10 persen perawatan 15 persen.
Kepala BPJS Kesehatan Batam dan Kabupaten Karimun, Budi Setiawan usai penandatanganan kerja sama dengan enam merchant tersebut mengatakan, syaratnya adalah peserta aktif bagi mereka mengikuti kelas I dan II. Cukup menunjukkan kartu maka akan diproses.
"Kerjasama ini inisiatif dari BPJS Kesehatan Batam agar peserta jalur mandiri aktif membayar iuran setiap bulan. Karena persentase keaktifan membayar masih minim," kata Budi, Senin (26/9).
Katanya, saat ini badan usaha yang sudah bergabung dengan BPJS kesehatan sebanyak 3.785, artinya potensi peserta memanfaatkan program tersebut sangat besar.
Penandatanganan tersebut juga disaksikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Batam, dan perwakilan dari Kepala Dinas Ketenagakerjaan Batam.
