Pawai Takbir Idul Fitri Dipusatkan di Nagoya

By Kartika 28 Jun 2016, 11:18:07 WIBKabar Batam

Pawai Takbir Idul Fitri Dipusatkan di Nagoya

Keterangan Gambar :


Media Center Batam - Pemerintah Kota Batam akan menggelar pawai takbir pada malam idul fitri 1437 H, Selasa (5/7) mendatang. Tahun ini pawai takbir dimulai dari kawasan Nagoya-Jodoh. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yang selalu dilepas dari depan Masjid Agung, Batam Centre.

Kabag Humas Pemko Batam, Ardiwinata mengatakan pindahnya tempat pawai takbir idul fitri ini karena Walikota Batam, Muhammad Rudi ingin mendekatkan pemerintah dengan masyarakat. Walikota Batam, sebut Ardi, mengajak seluruh masyarakat untuk hadir dan memeriahkan pawai takbir.

“Karena Kawasan Nagoya-Jodoh ini merupakan pusat keramaian dan pusat bisnis, diharapkan dihadiri oleh banyak masyarakat,” katanya.

Selain itu Pemko Batam juga sedang mempercantik wajah Nagoya-Jodoh. Selain pelebaran jalan, toko-toko juga akan dicat. Tahun ini juga akan dipasang lampu hias dan beberapa pengerjaan lain.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, dalam pawai takbir Idul Fitri tahun ini juga akan dilombakan kendaraan hias takbir keliling. Tahun ini, lebih meriah karena partisipasi akan bertambah. Selain dari Kecamatan, beberapa dinas dan instansi Pemko Batam, stakeholder pariwisata, instansi vertikal dan BUMN juga akan memeriahkan dengan kendaraan hiasnya.

“Pemko Batam akan menyediakan hadiah menarik bagi mobil hias yang dinilai paling bagus,” papar Ardi.

Dalam pelaksanaan pawai ini Pemko Batam akan berkoordinasi dengan pihak Kepolisian untuk pengamanan jalannya lomba kendaraan hias takbir keliling. Dengan kegiatan ini diharapkan warga muslim lebih banyak yang mengumandangkan takbir, tahmid dan tahlil untuk memuji kebesaran Allah SWT.



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment