15.380 Siswa SMP Batam Peserta UN 2018

By Kartika 20 Apr 2018, 17:12:16 WIBBidang Pendidikan

15.380 Siswa SMP Batam Peserta UN 2018

Keterangan Gambar :


Media Center Batam - Pekan depan siswa kelas IX SMP akan menghadapi Ujian Nasional. Berdasarkan data Dinas Pendidikan Kota Batam, peserta UN SMP sederajat di Kota Batam tahun ini sebanyak 15.380 orang.

"UN SMP akan dilaksanakan 23-26 April. Sejauh ini persiapan sudah mantap. Sebelumnya mereka sudah simulasi. Jadi tinggal jalan saja," kata Kepala Bidang Pendidikan Menengah Dinas Pendidikan Kota Batam, Hernowo di Sekupang, beberapa waktu lalu.

Menurutnya sebagian sekolah sudah menjalankan UN berbasis komputer (UNBK). Dan sebagian lain masih menggunakan kertas dan pensil (UNKP).

Jumlah sekolah yang melaksanakan UNBK ada delapan. Yakni SMPN 3, SMPN 4, SMPN 6, SMPN 11, SMPN 12, SMPN 26, dan SMPN 53. Tujuh sekolah ini melaksanakan UNBK secara mandiri. Sedangkan UNBK SMPN 2 akan dilaksanakan di SMAN 2 Batam.

"Tahun lalu hanya enam. Tahun ini ada delapan yang UNBK. Kalau MTs semuanya tahun ini siap mengikuti UNBK begitu juga sekolah swasta," kata Hernowo.

Ia mengatakan secara bertahap Dinas Pendidikan Kota Batam berupaya meningkatkan pelaksanaan UNBK. Agar target Kementerian Pendidikan 75 persen sekolah laksanakan UNBK bisa terwujud.

Kepala SMPN 6 Batam, Wagiyem mengatakan tahun ini ada 332 siswa yang akan mengikuti UNBK di sekolahnya. Karena keterbatasan sarana, pelaksanaan ujian dibagi menjadi dua sesi, pagi dan siang. Berbeda dengan tahun lalu yang dibagi menjadi tiga sesi, hingga sore hari.

"Sekarang ruangannya kita tambah jadi sembilan, kalau kemarin enam ruangan. Jadi ujian bisa diadakan dua sesi," kata dia.

SMPN 6 menyiapkan 166 unit komputer untuk UNBK tahun ini. Dengan dua unit komputer cadangan di tiap ruangan.

Guna memperlancar pelaksanaan ujian kelak, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan serta instansi lain yang terkait jaringan internet dan listrik. Ia berharap ujian anak-anak didiknya nanti bisa berjalan tanpa kendala berarti.

"Semoga tahun ini lancar dan pelajar yang ikut tidak takut. Karena bulan lalu kami juga sudah simulasi," ujarnya.



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment