- Ribuan Pencari Kerja Ramaikan BPJS Ketenagakerjaan Job Fair
- Aparat Keamanan Lakukan Patroli Bersama
- Tim U-15 Serahkan Piala Gubernur ke Walikota Batam
- Kepri Masih Alami Deflasi di April 2018
- Prihatin Tragedi Surabaya, BEI Kenakan Pita Hitam di Lengan
- Pelindo Siapkan 2.000 Tiket Mudik Gratis
- Cahaya Garden Jadi Pasar Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
- 250 Lansia Sekupang Bergembira di Pantai Dangas
- Umat Muslim Batam Mengaji Bersama di Engku Putri
- Tujuh Kaligrafi Batam Lolos ke Final
Wako Batam : Isi Kemerdekaan dengan Jaga Kekompakan
Berita Populer
- Sekolah SMA di Batam Gratis, Uang Komite Dihapuskan
- Gaji Tenaga Kontrak Pemko Batam Sesuai SHB
- Domisili Usaha Tak Perlu Diperpanjang Tiap Tahun
- Pensiunkan PNS Ijazah SMA, Pemko Tunggu Juknis Menpan RB
- Cek Proses KTP Cukup Lewat SMS
Berita Terkait
Media Center Batam - Walikota Batam, Muhammad Rudi mengajak masyarakat memaknai kemerdekaan dengan menjaga kekompakan. Hal ini disampaikan Rudi usai menjadi pembina upacara peringatan HUT ke-71 RI tingkat Kota Batam di Dataran Engku Putri, Rabu (17/8).
"Mengisi kemerdekaan ini cuma satu. Bagaimana kita kompak. Tidak ada yang sempurna. Dengan kompak, maka pembangunan bisa cepat. Intinya mari kita bersatu. Bangun Kota Batam supaya lebih baik dari saat ini," kata Rudi,
Upacara pengibaran bendera HUT RI di Batam berlangsung khidmat. Adapun yang menjadi inspektur upacara adalah Walikota Batam. Sementara komandan upacara, Pasintel Lanal Batam, Mayor Laut (S) Taufan Bagus Wicaksono. Dan perwira upacara Mayor Laut (PM) Syarifuddin.
Pasukan pengibar bendera terdiri dari 34 pelajar Kota Batam yang telah melalui seleksi dan pelatihan ketat sebelumnya. Petugas bendera terdiri dari penjemput bendera Nabila Anjani dari SMA Negeri 1 Batam, pengapit kiri Fiona Aurora Tambunan dari SMA Negeri 1 Batam dan pengapit kanan Karina Puspita Dewi dari SMA Negeri 5 Batam. Sementara Petugas Pengibar yakni Pembawa baki Virsta Safira dari SMA Negeri 1 Batam, pengerek bendera M. Ridho Maulana Hendrian dari SMK Maritim Batam, Pembentang bendera Syukror Rozi dari SMA Negeri 1 Batam, dan pemegang bendera Lucky Nicolas Rumabutar dari SMA Negeri 8 Batam.
Peserta upacara terdiri dari 10 kompi yakni kompi Yonif 134 Tuah Sakti; kompi gabungan TNI; kompi gabungan Polda Kepri; kompi gabungan Polresta Bareleng, Satpol PP Batam, Ditpam BP Batam; Kompi Bea Cukai Batam, Imigrasi Batam, Damkar dan Damkar Batam; Kompi gabungan Dishub Batam, Kanpel/KPLP Batam dan Wanra Dim Batam; Kompi gabungan Linmas, PNS dan KORPRI Kota Batam; Kompi gabungan Menwa Batam, PPM Batam dan Pemuda Pancasila Batam; Kompi gabungan pelajar SMA, SMK dan pramuka serta Kompi Aubade.
Upacara ini dihadiri oleh unsur forum komunikasi pimpinan daerah, pejabat di lingkungan Pemko Batam, Anggota DPRD Kota Batam serta para veteran.
Upacara bendera dalam rangka Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-71 itu dimulai sekitar pukul 10.00 WIB bertepatan dengan detik-detik pembacaan teks proklamasi oleh Presiden pertama Indonesia, Soekarno, pada 17 Agustus 1945. Dilanjutkan dengan pembacaan teks proklamasi oleh Ketua DPRD Kota Batam, Nuryanto, pembacaan doa oleh Kepala Kantor Kementrian Agama Batam, Zulkiflii serta penaikan bendera merah putih.
