- Ribuan Pencari Kerja Ramaikan BPJS Ketenagakerjaan Job Fair
- Aparat Keamanan Lakukan Patroli Bersama
- Tim U-15 Serahkan Piala Gubernur ke Walikota Batam
- Kepri Masih Alami Deflasi di April 2018
- Prihatin Tragedi Surabaya, BEI Kenakan Pita Hitam di Lengan
- Pelindo Siapkan 2.000 Tiket Mudik Gratis
- Cahaya Garden Jadi Pasar Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
- 250 Lansia Sekupang Bergembira di Pantai Dangas
- Umat Muslim Batam Mengaji Bersama di Engku Putri
- Tujuh Kaligrafi Batam Lolos ke Final
Disdik Diminta Perbanyak RKB
Berita Populer
- Sekolah SMA di Batam Gratis, Uang Komite Dihapuskan
- Gaji Tenaga Kontrak Pemko Batam Sesuai SHB
- Domisili Usaha Tak Perlu Diperpanjang Tiap Tahun
- Pensiunkan PNS Ijazah SMA, Pemko Tunggu Juknis Menpan RB
- Cek Proses KTP Cukup Lewat SMS
Berita Terkait
Media Center Batam - Kekurangan Ruang Kelas Baru (RKB) bagi peserta didik menjadi salah satu perhatian Walikota Batam HM Rudi. Rasio jumlah siswa dengan ketersediaan sekolah saat ini masih timpang.
Rudi yang baru menjabat sekitar enam bulan, meminta Dinas Pendidikan untuk melakukan kajian kebutuhan. Bila selama ini hanya tertampung sekitar 75 persen baik ditingkat SD, SMP dan SMA, maka perlu solusi jangka panjang.
“Saya sudah minta ke Disdik (Dinas Pendidikan). Cari solusi yang kekurangan 25 persen ini,”ujar Rudi, Senin (5/9).
Salah satu solusi, lanjutnya adalah penambahan Ruang Kelas Baru (RKB) atau sekolah baru. Karena itu, anggaran Disdik jangan dihabiskan untuk kegiatan seremonial.
“Sebenarnya di RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah), saya sudah masukkan itu,”ujar Rudi.
Selain itu, segala permasalahan yang sering muncul di Dinas Pendidikan, seperti saat penerimaan siswa baru, pungutan liar, penjualan buku diharapkan tidak ada lagi. Apalagi dalam waktu dekat pergantian kepala sekolah akan dilakukan.
Dengan hadirnya pemimpin baru harapannya dapat meningkatkan kualitas pendidikan Batam, karena mereka juga diwajibkan menandatangani pakta integritas.
“Ada pakta integritas. Kalau berbuat salah langsung diganti,” ujar Walikota Batam HM Rudi.
