Pemko Buka Pendaftaran Pawai Pembangunan

By Kartika 02 Agu 2017, 09:49:50 WIBKabar Batam

Pemko Buka Pendaftaran Pawai Pembangunan

Keterangan Gambar : Asisten Administrasi Umum Setdako Batam Firmansyah (Tengah)


Media Center Batam - Panitia HUT RI ke-72 tingkat Kota Batam membuka kesempatan bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam Pawai Pembangunan 2017.

"Bagi organisasi, paguyuban, perusahaan, yang ingin ikut partisipasi, kami panitia terbuka. Daftarkan diri ke Sekretariat Panitia di Bagian Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setdako Batam, Lantai I Kantor Walikota," kata Ketua Panitia, Firmansyah, Rabu (2/8).

Pendaftaran gratis alias tidak dipungut biaya. Hanya perlu didata agar lebih terarah dan terkoordinir dalam pelaksanaannya. Dan pendaftaran dibuka hingga H-1.

Pawai pembangunan ini akan dilaksanakan pada 18 Agustus mulai pukul 14.00 WIB. Titik start pawai di depan Hotel Goodway Nagoya. Sementara panggung utama berada di depan Graha Sulaiman.

"Ini merupakan tahun kedua kita menggelar pawai pembangunan. Pawai ini akan menampilkan ragam budaya nusantara, kendaraan hias dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang menunjukkan hasil pembangunan yang telah dibuat Pemerintah Kota Batam," papar Asisten Administrasi Umum Setdako Batam tersebut.

Firmansyah mengatakan untuk kegiatan seremonial lain tidak jauh berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Rangkaian dimulai dengan pengukuhan Paskibra pada 14 Agustus. Kemudian dilanjutkan pawai obor atau taptu pada 16 Agustus pukul 19.30 WIB di Batuampar, dilanjutkan renungan suci di Taman Makam Pahlawan Bulang Gebang pada pukul 23.30 WIB.

Pada hari H, 17 Agustus dilaksanakan upacara peringatan detik-detik proklamasi. Upacara dimulai pukul 10.00 namun persiapan sejak pukul 08.00 WIB. Kemudian dilanjutkan pemberian remisi pada pukul 11.00 WIB di Lapas Klas IIA Batam di Tembesi. Dan sore harinya upacara penurunan bendera yang rangkaiannya dimulai sejak 15.30 WIB.

"Upacara penurunan bendera didahului beberapa rangkaian hiburan. Seperti marching band Bahana Barelang, aubade, seni budaya nusantara," ujarnya.

Malam harinya dilanjutkan dengan malam resepsi kemerdekaan di Nagoya Hill Hotel. Malam resepsi ini dilaksanakan dalam rangka mensyukuri nikmat Allah atas kemerdekaan Indonesia. Pada malam resepsi ini diundang para pendukung rangkaian peringatan HUT RI serta legiun veteran. Pemko Batam akan memberikan sagu hati bagi para veteran di malam resepsi kemerdekaan ini.



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment