Ada Aqua Adeventure, Wisman Dapat Nikmati Permainan Air Laut Dengan Aman

By Taslimahudin 06 Des 2016, 15:25:04 WIBKabar Batam

Ada Aqua Adeventure, Wisman Dapat Nikmati Permainan Air Laut Dengan Aman

Keterangan Gambar :


Media Center Batam - Warga Batam maupun wisatawan saat ini bisa menikmati wahana permainan baru di Palm Spring, Nongsa. Permainan air ini dinamakan Aqua Adventure Park.

Meski belum resmi dilaunching, namun sudah bisa dinikmati keseruan bermain air dilaut yang langsung berhadapan pulau terluar Indonesia, Pulau Putri. Wahana itu juga menyediakan permainan, seperti climbing, trampolan, ayunan dan lain sebagainya dan dipastikan sangat cocok mengisi liburan bersama keluarga maupun rekan.

Head Projeck Leader Sea Forest Adventure, Joel Deksa Mastana menuturkan, arena Aqua Adventure sangat aman dimainkan meski berada dilaut. Setiap ada permainan, maka akan ada lima lifeguard yang sedia menemani dan menjaga. 

"Mereka selain melihat dari arena ada juga yang standby diluar arena menggunakan perahu. Jadi sangat aman. Sekeliling juga akan diberikan jaring melingkar,"tutur Joel, kemarin. 

Menjadi tantangan tersendiri bagi pengunjung untuk mendatangi lokasi tersebut. Sebelum memasuki arena, peserta harus melalui hutan dengan kondisi jalan naik turun. 

Namun, penyelenggara menyediakan jalan yang sangat baik sehingga peserta dapat melihat keindahan alam yang alami serta laut lepas.

"Setiap peserta juga diwajibkan menggunakan baju khusus yang kita sediakan. Dan itu wajib sebagai pelampung. Wahana ini dapat dinikmati wisatawan bukan hanya luar negeri tapi dalam negeri juga,"terang Joel. 

Wahana ini akan launching perdana pada awal tahun depan. Namun, saat ini masyarakat sudah bisa menikmati. Tarifnya juga relatif murah, Rp 65 ribu. 

Aqua Adventure merupakan salah satu wahana yang ada di Seaforest Adventure. Masyarakat juga bisa menikmati petualangan hutan, panggung seni budaya, painball dan lain sebagainya. 



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment