img_9881img_9900TEMBESI CENTRE- Menyambut hari bumi 22 April 2009, sekaligus penilaian Adipura Kota Batam tahap II Maret 2009, Wakil Walikota Batam, Ir Ria Saptarika Minggu (8/3/2009) melakukan penanaman pohon penghijauan di sekitar komplek Ruko Tembesi Centre, Batu Aji.

Penanaman pohon pelindung tersebut dilakukan Wawako bersama warga sekitar, ketua LPM Kelurahan Kibing, dan Camat Batu Aji, Achmad Arfah.

Usai penanaman Wawako juga sempat melakukan foto bersama dengan warga Tembesi Centre yang melakukan gotong royong.

” Saya harap pohon yang kita tanam ini di pelihara bersama-sama, agar bumi dan lokasi perumahan sekitar ini tampak hijau, dan lebih nyaman untuk ditempati” sebutnya.

Jenis pohon pelindung yang ditanam jenis tanam rindang “Roda-Roda “. Selain melakukan kegiatan penanaman, Ria juga mengunjungi masjid Istqomah, Tembesi Centre.

Di perumahan Tembesi Centre, Ria juga sempat mengajak Ketua RT/ RW kawasan tersebut untuk menjaga kebersihan lingkungan perumahan, terutama parit lingkungan.

Sempena peringatan hari Bumi 2009, Ria mengimbau warga melakukan aksi peduli seperti goro massal, menanam dan memelihara pohon, minimal satu batang pohon setiap orang. (*)img_9853