Yusfa

Yusfa HendriIanya, bos kru humas. Dari ide dan kebijakannya, humas tumbuh dengan mengandalkan trend dan perkembangan dunia IT. Baginya bekerja di humas, harus kaya ide. Ide baginya merupakan kunci sukses dalam menyampaikan informasi ke publik.

Rudi Titan

img_1362Selaku penanggungjawab, Rudi memiliki hak Veto. Tapi hak “agung” di PBB itu, baginya tidak diterapkan secara kaku. Enjoy dan berbuat yang terbaik adalah kunci sukses yang diyakininya. Ia dengan lugas juga memakai istilah, pendewasaan hanya bisa diraih melalui proses pembelajaran kontinu.

Ratna Sari Tarigan, Dra

Sejak Juni 2009 lalu, ibu dari dua putri ini telah bergabung di Humas Crew. Perannya di Humas tidak diragukan lagi dalam membimbing rekan-rekannya dan mengelola urusan interen Humas. Dikenal dengan julukan sebagai ibu rumah tangganya Humas, ia juga memandang tugas yang dibebankan sebagai suatu amanah yang harus dilaksanakan. Mantan Kasubbag. Sarana Perekonomian ini, selain senang berbagi pengalaman, Ibu yang satu ini juga jago dalam tertib pengadministrasian.”Dengan kebersamaan tak ada yang tak bisa”, yakinnya.

Yudi Admajianto

Alumni STPDN 2003 ini sebelum bergabung dengan Humas Crew adalah tukang Razia Penduduk bermasalah sebagai konsekuensi amanah yang diembankan kepadanya di Disduk sebelumnya. Bergabung di Humas sejak Juni 2009, dan ditengah kesibukannya yang luar biasa, ia masih tetap menyempatkan waktunya untuk bisa berkumpul dengan keluarga bahkan berolahraga teramat khusus sepak bola mini alias Futsal yang sampai saat ini Humas masih menggondol Juara Futsal antar Kehumasan di Batam. Kesehariannya sekarang sudah dijalankannya dengan baik seperti  kerjasama dengan media. Tak heran jika banyak wartawan selalu datang mencarinya.

Yones Bevan Maromon

Abdi negara yang sudah mengabdikan dirinya selama 5 tahun di Bagian Humas Pemko Batam ini fokus dalam menginventarisir permasalahan yang ada di media cetak Kota Batam. Melalui kliping persnya, pria satu anak ini setiap harinya melaporkan berita aktual pada media cetak kepada Kabag Humas maupun Walikota.

Yayuk

Bendaharawati keuanga Bagian Humas yang aseli Tanjung Pinang ini sangat ditunggu-tunggu kehadirannya (apalagi saat bulan-bulan tua..hehehe. Ibu beranak satu ini memegang jabatan bendahara adalah amanah baginya sebagai PNS. Namun untuk urusan kehumasan…eits…jangan ditanya …dengan berbekal D3 ilmu komunikasi keberadaannya sangat link di Bagian ini.

Barbie Sandra
Kehadiran Gadis jebolan Komunikasi Universitas Padjajaran ini  diharapkan dapat memberikan warna baru bagi Humas Crew yang mulai bergabung sejak Februari 2010. Pernah bekerja di Metro TV dan  memiliki keahlian dalam hal ngemsi, membuat gadis kelahiran Binjai ini ditugaskan oleh Bosnya Humas  sebagai marketingnya Humas.

Irwansyah

Berawal dari seorang kameraman hingga beralih profesi menjadi photografer. Motret itu asik, indah, enjoy and penuh tantangan. Cowok gelap ini bergabung dengan Humas Crew sejak tahun 2000. Indra photografi yang ia geluti sesuai dengan seni yang ada dalam dirinya (katanya…..sih). Era baru photografi adalah digital (mengikuti perkembangan zaman) ia terus belajar, belajar dan belajar (motret) untuk menghasilkan yang terbaik.


Vivit

Mantan wartawan di Sijori Mandiri ini adalah yang memegang peranan dalam menangani pembayaran iklan, boleh dibilang tempat duduk adalah kasir baginya. Sebagai mantan wartawan yang bersuamikan anggota KPUD Kota Batam, Vivit sangat memahami profesi rekan-rekan wartawan di media lokal tentunya.

Rini

Merupakan staf administrasi yang suka lembur sampai jam 8 malam. Semua urusan surat menyurat ada di tangannya, termasuk mengurus absen kawan-kawan di Humas. Hobi hicking dan climbing, pernah juara 1 pada lomba Tribun Cross Country 2007. Saat ini masih berstatus dara, dan masih tinggal bersama orang tua di Bengkong. Obsesi yang belum tercapai, pengen menaklukkan puncak gunung merapi untuk yang ke enam kalinya.

Harry

Dikenal banyak kalangan sebagai fotografer dan grafis designer. Pernah kursus singkat diploma satu (D1) design grafis di Yogyakarta dengan hasil yang mencengangkan (denger2 sih IPK beliau 4 ..woow), dan dia pernah bekerja di harian posmetro batam (dulunya Batam Pos) sebagai tenaga lay out. Namun kecintaannya untuk membangun publikasi yang tajam sekaligus cantik di Pemko Batam, akhirnya pria beranak satu ini masuk ke Humas di tahun 2005.

Novita Tiana

Gadis Kelahiran Solo ini, saban hari bertanggungjawab mengupdate informasi yang disajikan pada website humas pemko batam. Bergabung dengan kru humas sejak tahun 2009, dan menganggap pekerjaan sebagai sebuah proses pembelajaran yang menyenangkan. Sangat berterima kasih bisa bergabung dengan Humas crew disaat institusi ini sudah berada pada rel yang benar.

Burdan

Sebelum bergabung dengan kru humas, pria yang lahir di Pelalawan-Riau ini, bekerja di Humas Sekretariat DPRD Kota Batam. Baginya, Belajar tidak mesti berhenti ketika meninggalkan bangku sekolah atau kampus,..! Belajar otodidak, jauh lebih baik daripada tidak berbuat sama sekali. saat ini di humas pemko batam ia lebih fokus di lapangan dengan teman setianya kamera video..!.

Sophan “Otoy” Sophian

Tunak dalam shooting kegiatan penugasannya menjadi impian dan sekaligus harapan Otoy IMG_8365ayah 2 orang anak ini. Secara prinsip staf Humas yang bergabung sejak akhir tahun 2008 ini menjalani tugas dalam humas crew dengan tenang dan enjoy sehingga hasil2 karyanya pun langsung dapat dinikmati dilayar kaca di kota Batam.

Joko

IMG_7278Sarjana Diploma III Politekhnik Batam, tunak mengurus jaringan IT, Back Up Camera Man, Back Up Fotografer, web aministrator di humas Batam. dan bergabung lebih kurang 1 tahun dengan kru humas.

Ader

Abang kita yang satu ini merupakan layout-er majalah Pemko Batam. Ia juga mahir dalam disain mendisain. Hobbynya naek gunung n’ adventur, dah sering ngerantau, harapannya Batam menjadi tempat terakhirnya.. Bergabung dengan Kru Humas adalah pengalaman yang luar biasa……….!

Devina Oktaviana

Sarjana Hukum yang ahli dibidang jurnalistik ini memiliki tanggung jawab meliput dan merelease berita-berita seputar kegiatan di lingkungan pemerintahan Kota Batam. Sehari-harinya, Gadis manis mantan wartawan disalah satu media di Batam ini tak pernah lepas dari ballpoint dan buku agendanya kemanapun dia pergi.”Tak ada hari tanpa berita”, itu motto nya.

Tiur

Adalah asisten khusus staf administrasi. Saban hari bertugas mengurusi agenda pemerintah kota, mengkopi lalu menyebarkannya ke berbagai media melalui faximile. Tiur saat ini masih kuliah di Perguruan Tinggi Putra Batam, mengambil jurusan bahasa Inggris. Kendati cewek, hobi Tiur sama kayak cowok. Dia termasuk type cewek GiBol alias gila bola. Selama musim Euro 2008, Tiur megang tim matador Spanyol.

Humas Batam…!

PENYAMPAI PESAN………

MEMBANGUN KESAN…….