Antisipasi Kenakalan Remaja, Warga Minta Pasang PJU

Aktifitas Dakwah Terus Berjalan Meski Bangunan Masjid Belum Sempurna ft : IrwansyahAktifitas Dakwah Terus Berjalan Meski Bangunan Masjid Belum Sempurna ft : IrwansyahBATAM –Rabu malam lalu, Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan bersama rombongan tim safari ramadhan Pemerintah Kota (Pemko) Batam menggelar kegiatan safari ramadhan di Masjid Al Baqa. Masjid yang terletak di Perumahan Bukit Kemuning Kelurahan Mangsang, Sei Beduk ini sudah berdiri sejak tiga tahun yang lalu. Pengurus masjid Al Baqa menuturkan, bangunan masjid itu sudah berdiri sejak tiga tahun silam. Diakuinya bangunan masjid masih belum sempurna karena banyak bagian fisik masjid yang harus dibangun. Dinding masjid ini terbuat dari pallet yang dibawa warga dari perusahaan tempat mereka bekerja.

“Kebanyakan warga disini karyawan Muka Kuning. Kalau bagian lainnya masih banyak yang harus dibangun,” ujarnya sambil melihat kesekeliling bangunan masjid.

Hal lain yang menyebabkan masih terbengkalainya pembangunan masjid ini karena status lahannya belum jelas. Sampai saat ini developer belum mengeluarkan surat hibah atas lahan tersebut. Namun demikian aktivitas dakwah di masjid itu sudah berlangsung sejak masjid itu berdiri. Harapannya sebagai pengurus masjid, masjid itu dapat menjadi tempat berdakwah bagi masyarakat yang bermukim di Kecamatan Sei Beduk.

“Kami bersyukur karena sudah bisa melaksanakan shalat berjamaah dan pembangunan masjid ini sudah tahap pembangunan pondasi yang dibangun atas swadaya masyarakat,” ungkapnya.

Atas nama pengurus masjid dan warga di perumahan itu, meminta tindak lanjut dari pemasangan lampu penerang jalan umum (PJU).  Pasalnya, dari jalan tanjakan Bukit Sentosa menuju Puri Agung sering terjadi kecelakaan. Ini disebabkan karena kondisi jalan gelap. Karena gelapnya jalan itu dimamfaatkan sebagian pasangan remaja untuk berpacaran dan melakukan perbuatan asusila. Diharapkan dengan telah dipasangnya PJU, di jalan tanjakan yang gelap itu tidak ditemukan lagi pasangan yang berbuat mesum dan kecelakaan.

Menindaklanjuti permasalahan yang disampaikan pengurus masjid, Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan langsung memerintahkan Kabid Penerangan Jalan Umum, Suratno untuk segera memasang PJU di tempat tersebut. Menurutnya perbuatan asusila tidak boleh dibiarkan terlebih dibulan puasa yang penuh berkah ini. Termasuk seringnya terjadi kecelakaan di jalan itu juga merupakan hal yang sanga membahayakan keselamatan.

“Saya segera perintahkan Dinas PU untuk memasang lampu penerang jalan umum. Ada 5.500 titik PJU yang kita bangun dan tahun 2009 seluruhnya ready dan Batam terang,” sebut Walikota penuh semangat.

Untuk masalah lahan masjid, Walikota langsung memerintahkan Kepala Badan Pertanahan Kota Batam, Buralimar untuk menyelesaikannya. Badan Pertanahan Kota Batam harus merampungkan status lahan milik developer itu hingga menjadi milik masyarakat. Termasuk sertifikat kepemilikan lahan hibah itu harus diuruskan oleh Badan Pertanahan. Untuk Izin Mendirikan Bangunannya (IMB) Walikota memerintahkan Plt Kadis Tata Kota untuk membantu pengurusannya. Dalam hal tersebut, Camat Sei Beduk, Mardanis juga diminta pro aktif untuk membantu masyarakat.

Mengenai bangunan masjid, Walikota meminta dibentuk panitia kepengurusan dan camat serta lurah masuk sebagai anggota. Malam itu Pemko Batam menyerahkan bantuan untuk masjid tersebut, bantuan itu menurutnya tidak cukup. Camat sebagai anggota panitia harus pro aktif membantu masyarakat mencari akses bantuan. Misalnya dari perusahaan yang ada di sekitar kecamatan itu bisa memberikan dana CSR nya. Karena 5 persen dana CSR itu harus disumbangkan kepada masyarakat setempat. Walikota mengakui belum seluruh perusahaan menyerahkan dana CSR kepada masyarakat setempat. Pengurus masjid juga diminta untuk segera membuat proposal permohonan bantuan pembangunan masjid kepada Pemko Batam.

“Dari safari ramadhan yang kita hadiri, yang menjadi keluhan masyarakat rata-rata mengenai infrastruktur. Jalan, air dan listrik serta pendidikan. Ini menjadi tanggungjawab pemerintah untuk menyelesaikannya. Kita akan carikan solusi dan jalan keluarnya,” pungkasnya.

Turut dalam rombongan safari ramadhan malam itu, Kepala Dinas Pendidikan, Muslim Bidin, Kepala Badan Kominfo, Muramis, Kepala Badan Pertanahan Kota Batam, Buralimar, Kabag Humas Pemko, Yusfa Hendri dan Sekwan DPRD Kota Batam, Guntur Sakti.

(*humas_crew/dv)