Kadet TNI AL Gali Informasi Tentang Batam

0
371

HUMAS PEMKO BATAM– Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad menerima kunjungan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) dan kadet Akademi TNI AL. Rombongan TNI AL bersama dengan Kadet Akademi singgah ke Batam dalam rangka pelayaran perdana ke Rusia, dalam misi Operasi Kartika Jala Krida Luar Negeri 2018. Pimpinan rombongan Kadet Akademi AL, Mayor Laut Elektro Fajar Sarwoko mengungkapkan rombongan tiba di Batam dengan Kapal Republik Indonesia (KRI) Bima Suci Selasa (7/8) dan akan berada di Batam selama tiga hari ke depan, Kamis (9/8).

Pelayaran menuju Rusia dan Korea Selatan berlangsung mulai hari ini, 2 Agustus hingga 9 November 2018. Lama pelayaran 100 hari, meliputi 77 hari di luar negeri dan 23 hari di dalam negeri, menempuh jarak 11.187 mil laut. Dalam misi pelayaran internasional perdananya itu, KRI Bima Suci akan menempuh rute Surabaya-Batam-Zhanjiang (China)-Yeosu (Korea Selatan)-Vladivostok (Rusia)-Qingdao (China)-Yokosuka (Jepang)-Jeju (Korea Selatan)-Manila (Filipina) – Bitung-Surabaya.

Ia mengatakan misinya, Komandan KRI Bima Suci dan sejumlah perwira, bintara, dan kadet Akademi TNI AL, akan melaksanakan kunjungan kehormatan kepada petinggi kota, gubernur, instansi pemerintahan, dan satuan militer negara-negara sahabat yang dikunjungi. Selama pelayaran, para personel TNI AL pengawak KRI Bima Suci juga menyiapkan diri dalam ansambel musik Band Duta Samudera dan Brass Band.

Khusus untuk kadet Akademi TNI AL akan melaksanakan kirab kehormatan di kota-kota yang dikunjungi berupa pergelaran marching band Genderang Suling Taruna Akademi TNI AL. Selama di Batam, TNI Angkatan Laut akan melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah untuk menginformasikan Akademi AL. Masyarakat juga diberi kesempatan untuk melihat langsung KRI Bima Suci yang bersandar di Pelabuhan Batuampar.

“Kami harap melalui kunjungan ini dapat menambah wawasan kepada taruna tentang tempat-tempat yang ada di Kota Batam,” ujar Fajar.

Atas kunjungan Taruna TNI AL ke Pemko Batam, Amsakar mengucapkan terimakasihnya. Amsakar menyambut baik niat Taruna TNI yang akan melakukan sosialisasi ke sekolah yang ada di Batam. Ia berharap melalui sosialisasi ini dapat menumbuhkan minat siswa SMA di Kota Batam. Dalam kesempatan itu sepintas Amsakar menjelaskan tentang Kota Batam yang berdekatan dengan Singapura dan Malaysia.

“Saya paling risau soal narkoba. Alhamdulillah Pemko Batam bersama dengan BNN Kota Batam selalu turun ke sekolah untuk sosialisasi bahaya narkoba. Selain itu persoalan lain yang dihadapi tindak pidana penjualan orang dan TKI illegal. Ini menjadi resiko daerah yang berdekatan dengan Negara luar,” paparnya.

Amsakar juga menjelaskan Barelang (Batam-Rempang-Galang) yang menghubungkan enam pulau dengan lima jembatan. Di Barelang juga terdapat Camp Vietnam yang memiliki catatan sejarah sehingga menjadi objek wisata di Kota Batam. “Semoga dari kunjungan ke Kota Batam dapat menambah wawasan adik-adik Kadet TNI AL,” pungkasnya.(HP)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here