SEKUPANG : Pesta demokrasi terakbar di seantero Nusantara dengan ajang Pemilihan Umum (Pemilu) legislatif merupakan salah satu bagian penting dalam perwujudan demokratisasi di Indonesia yang sejatinya menjadi koneksitas antara pemilih dengan yang akan dipilih, tinggal tiga bulan lagi. Dalam waktu yang relatif singkat tersebut KPU sebagai lembaga resmi penyelenggara Pemilu tersebut sudah melakukan tahapan-tahapan penting penyelenggaraan pesta demokrasi tersebut.
Pagi tadi (27/1), bertempat di aula pertemuan SD Kartini Sekupang, para Kepala Sekolah se Kota Batam berkumpul untuk mendapatkan pembekalan dan sosialisasi pelaksanaan Pemilu dari KPU Batam yang juga dihadiri Walikota Batam, Ahmad Dahlan.
Dalam arahannya, Walikota Batam, Ahmad Dahlan menyampaikan pentingnya sosialisasi ini disampaikan sejak dini kepada para pendidik di Kota Batam, sehingga dalam berbagai kesempatan interaksi kependidikanannya dapat menyampaikan pentingnya upaya bersama dalam mensukseskan Pemilu tersebut, ungkapnya dihadapan para Kepala Sekolah tingkat SD, SMP dan SMA baik negeri maupun swasta.
Masih menurut Dahlan, kesuksesan Pemilu kali ini tidak terlepas dari peran serta para guru dan kepala sekolah sehingga nantinya setiap tahapan dan mekanisme Pemilu tersebut dapat berjalan dengan aman dan lancar secara subtantif dengan menghasilkan para wakil rakyat kita yang berkualitas, ungkapnya lagi dihadapan sekitar 600 hadirin dalam acara tersebut.
Hadir dalam sosialisasi tersebut, Ketua KPU Batam, Hendriyanto dan para anggota KPU, Kepala Badan Kesbang dan Linmas, Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Dewan Pendidikan Kota Batam serta para pejabat di lingkungan Pemko Batam.
2 user Komentar di " KPU Sosialisasi Pemilu ke Kepala Sekolah se Batam "
Tindak lanjut comment rss atau tinggalkan TrackbackTinggalkan komentar
Website KPUD Batam apa ?…..
Mau lihat caleg DPRD Kota Batam melalui website apa ya ?????
Biar dapat informasi yang jelas dan legal gitu loh……
alamat gedung kpu sekarang dimana??