Wako Batam Fasilitasi Koneksitas Investor Norwegia di Batam

0
198

dubes-norwegia-foto-by-irwansyah-p-2 Photo Bersama Wako Batam dgn Dubes Norwegia-f; irwansyah-p-32 BATAM – Duta Besar Norwegia untuk Indonesia Elyind S Homme, mengunjungi Batam untuk menjajaki peluang investasi serta menjaga koneksitas antara pengusaha Norwegia yang sudah invest di Batam sebelumnya dengan para investor baru yang berminat ingin menanamkan modalnya di batam. Bertempat di Kantor Wali Kota Batam, Jumat (27/2) yang lalu pertemuan dan kunjungan non formal tersebut berlangsung akrab di ruang kerja Walikota Batam.

Duta Besar Norwegia yang berkedudukan di Jakarta tersebut didampingi dua orang staf kedutaan, Ole Johan Sandvoer dan Tor Pjaeren, diterima langsung oleh Walikota Batam Ahmad Dahlan didampingi Asisten II Ekbang, Syamsul Bahrum dan Kadisperindag dan ESDM, Ahmad Hijazi sekitar pukul 15.00 WIB.

Kabag Humas Pemko Batam, Drs. Yusfa Hendri, M.Si menyampaikan pertemuan Walikota Batam dengan Dubes Norwegia yang mengikutsertakan investor dari PT. Aker Solution seperti Neil Stewart, Deny Papudi, Paul Mc Laughlan serta Jeffery Thomas. Aker Solutions salah satu perusahaan multinasional yang bergerak dibidang engineering, kontruksi, maintenance, modifikasi dan operasionalisasi industri berat dan kecil,” kata Yusfa.

Menurutnya, Norwegia merupakan negara pengekspor gas, minyak dan hasil industri laut. “Saat ini ada sekitar 15 ribu tenaga kerja ekspatriat Norwegia di Singapura yang bisa saja nantinya expaded ke Batam jika perusahaan yang sudah merambah hampir 30 negara tersebut dengan total penyerapan tenaga kerja sebanyak 26 ribu orang tersebut memulai operasionalisasinya di Batam,” tukas Yusfa.

Ia menambahkan, dalam pertemuan tersebut Wako sempat menawarkan kerjasama dengan Norwegia di bidang pariwisata. Tawaran Wako ini tak lain sebagai upaya mensukseskan program Visit Batam Year 2010. “Pak Wali minta agar pemerintah Norwegia menjembatani warganya utuk berkunjung ke Batam,” katanya.

Selanjutnya, Pemko Batam juga akan memfasilitasi malam kebudayaan Norwegia-Indonesia di Batam. “Belum tahu kapan acara ini akan direalisasikan, tapi tadi sudah dibahas rancangannya,” ujar Yusfa.

(*ttn)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here