BATAM- Wali Kota (Wako) Batam, Ahmad Dahlan memastikan ketersediaan sembilan bahan pokok (Sembako) menjelang. Hal tersebut diungkapkan Wako usai melakukan kunjungan silahturahmi kepada Ketua Badan Pengusahaan (BP) Batam, Mustofa Widjaja, Senin (6/9). Hal lain yang dibahas dalam pertemuan itu yakni menyangkut transportasi selama Ramadan, pelayanan hingga keamanan di Kota Batam selama Lebaran. Terkait Sembako, dari pantauan yang dilakukan Wako mengatakan cukup. Untuk harga Sembako, Pemerintah berupaya untuk menstabilkan harga. Pemerintah juga mengontrol harga di pasaran agar tidak tinggi. Salah satu penyebab tingginya harga di pasaran, karena sebagian besar barang yang masuk ke Batam berasal dari luar. Wako mengimbau agar pedagang tidak memanfaatkan moment lebaran untuk menaikkan harga di pasaran.
“Untuk harga ini memang B to B. Tapi, jangan sampai harga di pasaran terlalu tinggi dan pemerintah terus mengontrol agar harga di pasar tidak tinggi,” ungkap Wako yang didampingi Kepala Bapedal Kota Batam, Dendi Purnomo dan Kepala Dinas KP2K, Suhartini dalam kunjungannya itu.
Sementara bagi masyarakat Batam yang mudik lebaran, Wako mengingatkan agar menitipkan rumahnya pada tetangga yang dipercaya. Untuk transportasi baik laut maupun udara, Wako mengatakan semuanya bisa mengkover masyarakat Batam yang akan mudik. Wako mengharapkan aktivitas di pelabuhan maupun di bandara dapat berjalan seperti biasa dan tidak ada yang libur.
Dalam pertemuan singkat dengan Mustofa tersebut, Wako juga meminta agar tidak seluruh pegawai baik di lingkungan Pemko Batam maupun OB mendapat izin cuti. Ini bertujuan untuk menghindari terjadinya stagnan dalam rangka pelayanan publik. Bagi pejabat eselon II di lingkungan Pemko Batam yang mendapat izin cuti, Wako meminta agar pejabat yang bersangkutan dapat meninggalkan nomor telefon yang bisa dihubungi. Dengan demikian, jika terjadi masalah pada SKPD yang dipimpinnya, akan dapat langsung dihubungi. Untuk pejabat eselon II di lingkungan Pemko Batam, menurutnya ada beberapa orang saja yang memperoleh izin cuti.
“Mari kita jaga keamanan di Batam ini. Bagi masyarakat yang mudik, untuk mengantisipasi terjadinya tindak kriminal, titipkan rumah pada orang yang dipercaya,” himbaunya.
Mengenai keamanan di Kota Batam selama Lebaran, Wako berharap agar aparat keamanan dapat menjaga keamanan di Kota Batam. Tentunya dengan berkoordinasi bersama masyarakat dan instansi terkait lainnya. Diakuinya, baru-baru ini terjadi tindak kriminal di Kota Batam dan ini membuatnya prihatin. Untuk menghindari kejadian serupa, menurutnya perlu diantisipasi semaksimal mungkin, misalnya berkoordinasi dengan masyarakat. Jika masyarakat menemukan hal yang mencurigakan, diharapkan segera melapor kepada pihak yang berwajib.
(crew_humas/dv)
Tidak ada user Komentar di " Wako Pastikan Ketersediaan Sembako Jelang Lebaran "
Tindak lanjut comment rss atau tinggalkan TrackbackTinggalkan komentar