Sambut Hari Jadi, DWP Kota Batam Gelar Donor Darah

Share

BATAM- Memperingati Hari Ulang Tahunnya (HUT) yang ke- 13, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Batam bekerja sama dengan Korpri dan panitia HUT ke- 183 tahun Kota Batam menggelar kegiatan donor darah, Kamis (29/11) bertempat di lobi kantor Walikota Batam. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pasar Koperasi Usaha Kecil Menengah (PMPK UKM) Kota Batam sekaligus ketua pelaksana, Febrialin menyampaikan kegiatan donor darah ini juga diselaraskan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) Korpri yang ke- 41 serta hari jadi Kota Batam ke- 183 tahun.  Tema yang diusung kali ini adalah Dengan semangat hari jadi ke- 183 Kota Batam, HUT ke- 41 Korpri dan HUT DWP ke- 13, mari kita mendonorkan darah untuk sesama.

“Hal ini mengingat kebutuhan donor darah setiap hari semakin meningkat. Apalagi di PMI ada slogan Setetes Darah Penyambung Nyawa,” katanya.

Sementara itu Ketua DWP Kota Batam,  Roza Maria Agussahiman disela-sela acara mengatakan kegiatan donor darah ini merupakan salah satu program kerja tahunan DWP Kota Batam di bidang sosial, sekaligus untuk mendukung program pemerintah  dalam pemenuhan kebutuhan darah. Menurut Roza, Kota Batam dengan penduduk 1,2 juta jiwa idealnya tersedia darah sebanyak 24 ribu kantong darah. Namun selama ini darah yang ada hanya sekitar 9 ribu kantong.

“Apa yang kita lakukan hari ini sebagai salah satu upaya untuk mengurangi kebutuhan akan darah,” kata Roza.

Dijelaskannya, manfaat donor darah bukan hanya dirasakan bagi penerima donor saja, akan tetapi para pendonor sendiri juga akan merasakan manfaatnya, yaitu badan terasa lebih sehat. Anggota DWP Kota Batam banyak yang turut berpartisipasi dalam kegiatan donor darah tersebut.

Dari kegiatan donor darah pagi itu berhasil dikumpulkan sebanyak 40 kantong darah. Dalam rangka hari jadinya tersebut, DWP Kota Batam mengadakan serangkaian kegiatan dimulai dari donor darah  (29/11) serta out bond yang diikuti oleh seluruh pengurus dan anggota DWP untuk mempererat tali silaturrahmi diantara mereka. Out bond sendiri terdiri dari berbagai lomba, seperti lomba bakiak, lari karung dan tarik tambang tersebut rencananya akan digelar pada 9 Desember nanti. Selain Out bond, pada hari yang sama juga diadakan lomba mewarnai dan bazar yang diikuti oleh DWP dari dua belas kecamatan se Kota Batam.  Masih dalam rangkaian hari jadinya, pada tanggal 12 Desember 2012 DWP Kota Batam menggelar seminar yang bertemakan Tetap Harmonis di Usia Separuh Baya dengan menghadirkan nara sumber Psykolog Jakarta, Eli Risman. Selanjutnya bagi anak-anak anggota yang kurang mampu, DWP Kota Batam juga mengadakan sunatan massal. Rangkaian kegiatan ditutup dengan upacara bendera yang disejalankan dengan upacara Hari Jadi Kota Batam serta Hari Ibu pada tanggal 21 Desember 2012 bertempat di Dataran Engku Puteri Batam Centre.

Tweet

Leave a Reply

Galeri Foto

Switch to our mobile site

Log in -