Wako Batam : Prestasi STQ Ini Kita Jadikan Pemacu Kesuksesan MTQ Tahun Depan

0
149

one_1116-uk3BATAM – Perhelatan religi yang bertajuk STQ – III tingkat Provinsi kepri usai sudah dengan menghasilkan berbagai kejutan-kejutan baru baik di bidang fahmil qur`an, syahril qur`an, tilawah tingkat dewasa, remaja dan anak (putra/putri), tartil, tahfitz qur`an dan khat naskah. Kafilah Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Kota Batam keluar sebagai juara umum di STQ III Tingkat Provinsi Kepri tersebut sekaligus mempertahankan Piala Bergilir yang sudah diraih selama 2 tahun berturut-turut menjadi Piala tetap.

Perhelatan yang digelar di Dabosingkep selama 5 hari tersebut menghasilkan prestasi baru yang sangat membanggakan Batam dalam menggenapi misinya sebagai Bandar Dunia Madani dan lokomotif pertumbuhan ekonomi nasional. Kafilah Batam dibawah koordinasi H. Supri, S.Sos tersebut kemarin tiba (10/5) di Batam yang langsung diarak mulai pelabuhan Telaga Punggur – Poltabes Barelang – Kantor Camat Lubuk Baja – Kompleks Penuin – Apartemen Harmoni – Simpang Planet Holiday – Rusun Bida Ampar – Komplek Garama – Bengkong – Sungai Panas – terakhir tiba di Kantor Wali Kota Batam. Kedatangan disambut secara sederhana dengan kompang dan rebana yang disambut oleh Wakil Walikota Batam didampingi beberapa pejabat Pemko Batam.

Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Batam, H Ria Saptarika kelihatan senang dalam penyambutan kafilah Batam tersebut di Kantor Wako Batam di Batam Centre. ”Syukur alhamdulillah untuk ketiga kalinya Kota Batam kembali memboyong piala bergilir STQ Kepri yang kini telah menjadi piala tetap,” kata Ria Saptarika, pada sejumlah wartawan setibanya di Kantor Wako di Batam Centre.

Walikota Batam, Ahmad Dahlan, yang menghadiri acara penutupan dan sekaligus menerima langsung piala dan penghargaan tersebut menyampaikan bahwa prestasi kafilah Batam ini sangat tepat dimanfaatkan dalam memacu semangat serta melecut prestasi lebih gemilang dalam menghadapi MTQ Tingkat Provinsi Kepri dan MTQ tingkat nasional tahun depan, harapnya disela-sela perjalanan pulang ke Batam.

Kepala bagian Humas Pemko Batam, Drs Yusfa hendri, MSi menambahkan perhelatan besar sejenis akan digelar di Batam pada tahun depan dan segala proses penyelenggaraan MTQ di Lingga tersebut akan kita jadikan pembanding untuk mempersiapkan penyelenggaraan MTQ tingkat provinsi Kepri yang lebih baik di tahun 2010. “Sukses penyelenggaraan, sukses prestasi serta sukses pemberdayaan masyarakat merupakan ikon yang selalu dikedepankan oleh Walikota Batam dalam berbagai kesempatan terkait penyelenggaraan even besar tersebut di Batam nantinya”, tambah Yusfa menutup keterangannya.

(*ttn)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here