Malam Pergantian Tahun Pemko Gelar Dzikir dan Doa Bersama

0
183

HUMAS PEMKO BATAM – Pemerintah Kota (Pemko) Batam akan menggelar dzikir dan doa bersama Batam Peduli Bencana sekaligus Penggalangan Dana untuk Korban Tsunami di Banten dan Lampung, Senin (31/12) di Dataran Engku Putri. Dzikir dan doa bersama akan dipimpin oleh Ustadz Habib Rahman dan Ustadz Hendar Royani. Yang menjadi Qoriah Zulaikha, juara I MTQ Nasional Tahun 2018 dan Syamimi, juara I MTQ Tingkat Provinsi Kepri Tahun 2018. Meramaikan kegiatan dzikir dan doa bersama ini, Walikota Batam, Muhammad Rudi mengundang selurus masyarakat se Kota Batam agar dapat hadir bersama-sama di Dataran Engku Putri.

“Dzikir dan doa bersama ini kita gelar sehubungan dengan bencana alam dan musibah yang terjadi di beberapa daerah. Sebagai bentuk solidaritas dan kepedulian terhadap sesama maka malam pergantian tahun kita melakukan doa bersama,” kata Rudi.

Rudi mengajak agar pelaksanaan malam pergantian tahun baru masehi dijadikan sebagai momentum untuk intropeksi dan evaluasi terhadap kegiatan-kegiatan yang dilakukan ditahun 2018 agar dapat menjadi lebih baik lagi ditahun 2019. Begitu juga dalam menyelenggarakan acara malam pergantian tahun baru masehi, lebih mendahulukan mengadakan doa bersama dan diimbau tidak menyalakan kembang api atau petasan. Penyelenggara acara juga harus memastikan kegiatan yang telah direncanakan senantiasa memberikan kenyamanan kepada pengunjung. Anjuran ini disampaikan Walikota melalui Surat Edaran Nomor: 342/SE/XII/2018 yang ditujukan kepada para pelaku wisata, tempat hiburan, kantor pemerintah swasta dan organisasi.

Sementara untuk pengaturan lalu lintas di sekitar lokasi Dataran Engku Putri akan ditutup mulai pukul 17.00 Wib. Titik jalan yang akan ditutup dimulai dari simpang Ikan Daun, Simpang Masjid Raya, Batam Pos, Bundara BP dan bundaran PIH. Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batam, Rustam Effendi melalui Kabid Lalu Lintas Dishub, Edward mengimbau agar masyarakat tidak melintas di lokasi itu pada pukul 17.00 Wib.

“Rekayasa lalu lintas masih sama dengan tahun lalu. Dishub bersama Polresta sudah menetapkan jalan alternatif yang bisa dilewati masyarakat. Salah satunya jalan di samping gedung Graha Pena atau Batam Pos. Bagi masyarakat yang ingin ke Pelabuhan Terminal Ferry Internatsional dan ke Mega Mall masih bisa melintas dengan jalan alternatif dari depan Telkomsel,” jelasnya.

Sementara bagi masyarakat yang ingin ke Engku Putri dapat memarkirkan kendaraannya di halaman parkir Jasa Raharja, halaman parkir BP Batam, depan Kantor Pos, halaman parkir Welcome To Batam, Kantor PGN, halaman Ruko Holland Bakery dan Batam Pos. Untuk tamu VVIV akan memarkirkan kendaraannya di halaman parkir Kantor Walikota. Tamu VIV memarkirkan kendaraannya di halaman Gedung DPRD Batam.

Untuk pengaturan lalu lintas menurutnya akan berkoordinasi dengan Satlantas Polresta Barelang. Juga akan dibantu oleh anggota Satpol PP Kota Batam.(HP)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here