HUMAS PEMKO BATAM – Walikota Batam, Muhammad Rudi, dan Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad, menghadiri Jalan Sehat acara puncak hari Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) yang ke-73 Kota Batam, Sabtu (1/12) di Engku Putri. Turut hadir dalam acara tersebut Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin, Ketua Dewan Pendidikan, Sudirman Dianto, Kepala Kantor Kemenag Batam, Erizal Abdullah, Wakil Ketua I TP PKK, Erlita Sari, Ketua Dharma Wanita, Hariyanti, Jefridin, dan beberapa kepala OPD.
Ketua PGRI, Rustam Efendi, dalam sambutannya melaporkan kegiatan ini merupakan agenda rutin yang setiap tahun diselenggarakan PGRI Kota Batam. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi diantara sesama guru dan seluruh pengurus PGRI Kota Batam.
“Dari 11.280 anggota PGRI, terdiri dari TK hingga SLTA, yang hadir hari ini sebanyak 9.500 anggota,” ucap Rustam
Kegiatan PGRI meningkat setiap tahun, tahun ini dimulai tanggal 30 Oktober hingga puncak pada hari ini, terdiri dari acara olah raga, bakti sosial dan upacara. Puncak pada jalan santai hari ini, pantia telah menyiapkan hadia door prize berupa 20 unit sepeda motor, 200 unit laptop dan hadiah menarik lainnya.
Selanjutnya Rustam, mengucapkan terimakasih kepada Walikota Batam dan Wakil Walikota Batam yang selama ini sangat peduli ke dunia Pendidikan di Batam. Hal ini dapat di buktikan dengan kehadiran setiap acara pendidikan, insentif dan prestasi guru yang lancar.
Walikota Batam, Muhammad Rudi, dalam sambutannya mengajak guru untuk bersama-sama bersatu membangun Kota Batam.
“Tanpa guru, kota ini tidak akan berubah, ilmu bagaimana menyatukan masyarakat, ilmu bagaimana membangun Kota Batam, semua ada di Guru,” kata Rudi.
Kepada guru swasta Rudi mengatakan bahwa insentif guru swasta tidak akan diganggu, walaupun pembangunan terus berlanjut. Rudi juga mengatakan untuk Januari ada sedikit peningkatan pada pendapatan guru honorer.
“Dunia pendidikan Batam harus dikenal, bapak/ibu harus berpacu meningkatkan mutu pendidikan di sekolah masing-masing. Kita akan buat pertandingan antar sekolah, yang menang akan di beri hadiah dan promosi, dan kepada bapak/ibu guru yang telah berjasa didunia pendidikan Batam, hanya Allah Subhanahu Wa Ta’ala yang bisa membalas,” tegas Rudi(HP)