LHE AKIP 2017 Batam Raih Great B, Integrasikan 416 Perizinan Batam Raih Predikat AA

0
592
HUMAS PEMKO BATAM– Pemerintah Kota (Pemko) Batam memberikan apresiasi kepada seluruh ASN atas keberhasilan meningkatnya penilaian Laporan Hasil Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LHE AKIP) di tahun 2016 lalu dengan great CC, maka di tahun 2017 Menpan RB memberikan great B. Wakil Wali Kota (Wawako) Batam, Amsakar Achmad menyampaikan hal ini pada saat menyampaikan amanatnya dalam upacara gabungan, Senin (5/2). Prestasi lain yang diraih Pemko Batam yakni diperolehnya great AA atas keberhasilan Pemko Batam yang telah mengintegrasikan 416 pelayanan perizinan dan non perizinan di Mall Pelayanan Publik (MPP).
“Terimakasih atas kinerja yang luar biasa,” ucap Wawako di hadapan seluruh pegawan Pemko.
Dalam kesempatan itu Wawako juga menyampaikan informasi akan dilaksanakannya rencana aksi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Rencana aksi ini akan dilaksanakan selama dua hari, Selasa-Rabu (6-7/2) yang melibatkan diantaranya Inspektorat Daerah, BPKAD Kota Batam, BP2RD. Kepada OPD yang terlibat diminta untuk mengkoordinasikan apa-apa yang sudah menjadi keputusan yang telah ditandatangani oleh Wali Kota. Wawako juga mengatakan bahwa Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) sudah melakukan pemeriksaan kinerja tahun 2017. Ia menghimbau agar masing-masing kepala OPD merespon semua data yang dibutuhkan oleh BPK.
“Apa data yang diminta segera diberikan jangan ditunda, karena nanti bisa menjadi temuan. Apa yang dilakukan mengisyaratkan bahwa kinerja harus berdasar pada standar normatif yang ada, tidak bisa masin-main lagi,” katanya mengingatkan.
Wawako juga menyampaikan informasi bahwa BKPSDM Kota Batam sudah menerima surat perihal enam jabatan yang akan di lelang atau rotasi. Enam jabatan itu pimpinan di Dinas Lingkungan Hidup ( DLH), Asisten Ekonomi Pembangunan, Asisten Pemerintahan, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Dinas Perhubungan dan Dinas Perkimtan. BKPSDM diminta untuk mempersiapkan dan esselon III diminta untuk mempersiapkan diri mengikuti lelang jabatan tersebut.
Hal penting lain yang disampaikan terkait rencana penerimaan ASN baru di lingkungan Pemko Batam. Wawako mengingatkan agar jangan ada ASN yang bermain-main dalam penerimaan tersebut. Sampai saat ini Pemko Batam juga belum menerima formasi yang diberikan pemerintah pusat.
“Jangan ada diantara kita yang bermain ngka-angka. Tidak ada namanya duit yang diminta terkait penerimaan. Tolong pegawai menyampaikan informasi ini kepada masyarakat umum,” pesannya.(HP)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here