Rudi : Meresmikan Kantor Koperasi BMT Nurul Islam

0
539

rudiBATAM – Batu Aji Pembentukan koperasi BMT sebagai lembaga ekonomi yang tidak memakai sistem bunga adalah sebagai manifestasi ibadah yang di tunjukkan pada kegiatan ekonomi yang sesuai dengan ajaran islam,

Acara peresmian koperasi BMT Nurul Islam ini di awali dan di meriahkan dengan pengundian Dorprise bagi seluruh tamu undagan yang hadir dan bagi nasabah koperasi BMT Nurul Islam, dalam acara tersebut juga di hadiri oleh Wakil Walikota Batam H.M Rudi, SE, MM, Kepala Dinas UKM Pebrialin, SE, M.Si, Ka. Pengawas BMT Nurul Islam, Ketua MUI Batam KH. Usman Ahmad, Ka Kemenag Kota Batam Zulkifli AKA, M.Si, Kabag Tapem Said Khaidhar, Sekcam Batu Aji Kalter, serta hadir tokoh masyarakat Batu Aji.

Panitia acara bapak Arif, dalam laporan nya mengatakan : awal mula nya perjalanan BMT yaitu berawal dari anggaran masjid tepatnya di masjid nurul islam, di buka nya koperasi BMT ini adalah dari kerjasama kawan – kawan untuk mendirikan koperasi nurul islam yang didirikan oleh dua lembaga amil zakat dan personal yang punya komitmen untuk membangun, bmt ini merupakan tonggak pertama di mulai nya bmt nurul islam awal nya bmt ini belum memiliki badan hukum atau pengajuan untuk menjadi koperasi, namun pinduk pusat membuat operasional untuk pengelolaan bmt ini dan Alhamdulillah bmt nurul islam saat ini di Kota Batam mengeliat dan berkembang hingga hari ini. Jumlah bmt se – Indonesia tercatat lebih kurang 3000 an – 4000 an bmt yang tersebar secara nasional di seluruh Indonesia. Di katakan panitia berbicara masalah target untuk tahun 2015 ini bmt nurul islam menargetkan lebih kurang 12 M dengan peningkatan funding. Mohon dukungan dan doa nya semoga pengelolaan bmt kedepan nya koperasi bmt bisa lebih optimal.

Wakil Walikota Batam H.M Rudi, SE, MM meresmikan Kantor Koperasi BMT Nurul Islam di Batu Aji. di katakan Rudi : Berbicara masalah bisnis, rudi mengatakan sangat suka, maka seluruh imam, mubaligh dan guru – guru BMG TPQ saya mengajak untuk bisa belajar berbisnis, inilah yang bisa menghidupkan kita untuk ibadah dan mensyiarkan agama islam ini, tanpa kita punya uang sulit, karena semua kehidupan kita tidak terlepas dari semua itu,

Rudi berpesan : di Kota Batam ada Imam masjid, mubaligh dan guru – guru BMG TPQ mereka pastilah mempunyai SK, pinjaman di koperasi ini pasti menggunakan anggunan, kedepan jika koperasi ini ingin sukses dan berkembang kenapa tidak di ambil alih bmt masuk dan di berdayakan saja artinya ini bisa di fungsikan sesuai dengan jaminan nya SK itu baru guru – guru BMG TPQ, belum lagi imam masjid dan mubaligh karena mereka ada honor nya. Pemerintah dalam hal ini bisa membantu nya asal prosedur dan aturan hukum nya jelas saran rudi. Untuk bantuan honor 3 organisai ini pemerintah menyiapkan anggaran yang besar tiap tahun nya.

Koperasi BMT ini akan berkembang jika di dukung dengan infrastruktur yang bagus pula, akan menjadi bagian penting dari proses pembangunan ekonomi sehingga bertujuan untuk memperbaiki kesejahteraan secara lahiriah.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here