PNS Batam Mulai Ngantor

0
256

BATAM – Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Batam menggelar apel perdana selepas libur lebaran 1432 H, Senin (5/9) di lapangan Engku Puteri. Apel pagi ini dipimpin langsung Walikota Batam, Ahmad Dahlan.

Pada hari pertama ngantor setelah libur cuti bersama Hari Raya Idul Fitri, seluruh pegawai dari dinas, badan, kantor, bagian, Satpol PP, camat dan kelurahan mengikuti apel pagi ini. Dahlan menekankan Pegawai harus disiplin karena pada prinsipnya, PNS merupakan pelayan masyarakat.

Dalam amanatnya Dahlan mengingatkan pegawai harus kembali melaksanakan tugasnya setelah liburan panjang. Dahlan juga memberikan apreasiasi pada pegawai yang tidak libur karena harus bertugas melayani masyarakat. “Seperti petugas kesehatan, kebersihan dan perhubungan yang belum libur bisa mengajukan cuti sesuai ketentuan yang berlaku,” katanya.

Pada kesempatan tersebut Walikota Batam juga memberikan apresiasi dan rasa bangga kepada pegawai Pemko Batam yang tetap menjalankan tugas pelayananga kepada masyarakat di tengah perayaan Hari Raya Idul Fitri.

“saya ucapkan terimasih kepada tenaga medis, tenaga kebersihan, satpol dan petugas kependudukan di pelabuhan dan Bandara yang tetap memberikan pelayanan kepada masyarakat di hari libur “ujar Dahlan.

Dahlan juga memerintahkan Kepala Badan Kepegawaiab dan Diklat (BKD) Batam untuk memberikan laporan jumlah pegawai yang masuk pada hari pertama ini. Menurut Dahlan, jika ada yang tidak masuk harus dengan alasan yang dapat dipertanggungjawabkan.

Selain itu, Dahlan juga meminta laporan serupa tahun sebelumnya beserta tindakan yang telah dilakukan. “Supaya bisa kita bandingkan baik dari tingkat kedisiplinan pegawai maupun sanksi yang telah diberikan,” paparnya.

Kepada peserta apel, Dahlan berpesan supaya pegawai harus jadi pelopor di berbagai bidang. PNS, sebut Dahlan harus menjadi contoh dan teladan bagi masyarakat. “PNS itu dibiayai oleh pemerintah sehingga harus memberikan pelayanan yang maksimal bagi masyarakat,” tegasnya.

Hadir pada apel pagi itu, Wakil Wali Kota Batam, Rudi SE,MM, Sekretaris Daerah Kota Batam, Agussahiman, Asisten I, II dan III, Pejabat Eselon II, Eselon III, Camat serta Lurah se Kota Batam. Usai apel pagi, dilanjutkan dengan silahturahmi bersalam-salaman antara pimpinan dengan seluruh pegawai di lingkungan Pemko Batam

(crew_humas/ev)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here