Wako Nyoblos di TPS 03 Telkom Palapa

0
144

BATAM- Wali Kota (Wako) Batam, Ahmad Dahlan menerima undangan Pemilu Kada Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kepri yang akan diselenggarakan pada Rabu (26/5) mendatang. Undangan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kelurahan Tanjung Pinggir, Ridwan Saleh kepada Wako di lantai lima kantor walikota, Rabu (19/5). Wako beserta istrinya, Mariana Dahlan terdaftar di TPS 03 Telkom Palapa, Sekupang. Sementara Wakil Wali Kota (Wawako) Batam akan melakukan pencoblosan di TPS 02 di Guest House Sekupang dengan jumlah pemilih sebanyak 220 orang. Dari daftar pemilih tetap (DPT) nama Wako menempati urutan ke sepuluh. Undangan yang diterimanya yakni sebanyak empat lembar, dua miliknya bersama istri dan dua undangan lainnya milik orang yang tinggal di rumahnya. Di TPS tempat Wako akan melakukan pencoblosan nanti jumlah pemilih sebanyak 300 orang. Sedangkan TPS yang terdapat di Kelurahan Tanjung Pinggir sebanyak 11 TPS.

“Saya sudah terima undangan dan selaku anggota masyarakat Kota Batam saya sudah bisa menggunakan hak pilih saya. Saya akan gunakan hak pilih pada tanggal 26 Mei di TPS Komplek Telkom Palapa,” ujar Wako usai menerima undangan Pemilu yang didampingi oleh Camat Sekupang, Nurul Iswahyuni dan Lurah Tanjung Pinggir, Sugiyanto.

Kepada seluruh anggota PPS di Kota Batam, Wako menghimbau agar segera menyampaikan undangan tersebut kepada masyarakat sebagai pemilih. Dengan demikian masyarakat dapat mempersiapkan diri untuk melakukan pemilihan umum pada hari berlangsungnya pesta demokrasi tersebut. Jika pada tanggal 24 Mei masyarakat belum juga mendapatkan kartu undangan Pemilu maka dapat menanyakan langsung ke anggota PPS setempat. Untuk itu ia menghimbau agar masyarakat peduli dan menggunakan hak pilihnya.

Mengenai libur pada hari pemilihan tersebut, Wako mengatakan bahwa atas usul Pemprov Kepri Mendagri telah setuju untuk diselenggarakan libur terbatas pada hari itu. Masyarakat yang telah usai menggunakan hak pilihnya dapat kembali ke kantor untuk melanjutkan pekerjaan. Kepada pihak perusahaan, Wako menghimbau agar memberi dispensasi kepada pekerja untuk menggunakan hak pilihnya. Untuk melihat persiapan pelaksanaan Pemilu, H-1 pelaksanaan Pemilu, Wako bersama unsur Muspida akan melakukan pengecekan ke TPS-TPS. Pada hari pelaksanaan Pemilu, Wako bersama Unsur Muspida juga akan meninjau pelaksanaan Pemilu. Bahkan pada Kamis (20/5) Wako bersama unsur Muspida akan menggelar rapat cheking terakhir persiapan pelaksanaan Pemilu.

Camat Sekupang, Nurul Iswahyuni yang mendampingi Wako sore itu mengatakan jumlah DPT di Kecamatan Sekupang sebanyak 63.001 pemilih dengan TPS sebanyak 163 titik.(crew_humas/dv)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here