Home Siaran Pers Wisman Asal Cina Menjadi Turis Pertama 2019

Wisman Asal Cina Menjadi Turis Pertama 2019

0
142

HUMAS PEMKO BATAM – Wisatawan Mancanegara (Wisman) asal China, Tang Jiasheng mendapat sambutan dari Walikota Batam, Muhammad Rudi yang diwakili Asisten Administrasi Umum Pemerintah Kota (Pemko) Batam, Firmansyah, Selasa (1/1) di Pelabuhan International Batam Centre.

Sudah menjadi agenda rutin Pemerintah Kota (Pemko) Batam menyambut kedatangan Wisman pertama diawal tahun 2019. Penyambutan ini dilakukan kepada penumpang kapal Batam Fast pertama dari Singapura pukul 07.45 WIB dengan jumlah penumpang berkisar 130 orang.

Tang Jiasheng, menyebut kunjungannya ke Kota Batam untuk menikmati  waktu liburan. “Ini bukan kali pertamanya saya datang ke Batam. Semoga Batam kedepannya semakin aman dan nyaman untuk Wisatawan Mancanegara,” ucapnya.

Pelaksana Tugas (PLT) Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar), Ardiwinata, mengatakan hal ini dilakukan untuk memberi apresiasi dan kepedulian kepada Wisman yang datang ke Kota Batam. Katanya, apabila Pemko Batam menyambut baik Wisman yang datang tentu ini akan disampaikan kepada keluarga, teman, dan kerabat di negara asalnya. Tentu ini dapat membantu meningkatkan kunjungan Wisman ke Kota Batam.

“Target kunjungan Wisman dari Kementerian Pariwisata, dari 4 Juta kunjungan ke Kepri, Batam 2,4 Juta. Artinya lebih dari 50% di Batam. Walikota Batam sudah jauh-jauh mempersiapkan ini, dengan terus membenahi infrastruktur yang dapat memudah kan wisatawan datang ke Batam. Dengan harapan semoga kedepannya Batam menjadi destinasi wisata pertama setelah Jakarta dan Bali,” kata Ardi.

Ardi juga menyampaikan Pemko Batam terus meningkatkan koordinasi Amenitas dengan stake holder. Menurutnya Walikota telah melaunching 114 even agenda pariwisata dan 18 even cross border di tahun 2019. Seluruh kegiatan pariwisata ini merupakan kegiatan yang menarik bagi Wisman maupun Wisatawan Domestik.

“Kami terus meningkatkan koordinasi terkait Amenitas. Tidak hanya kamar tapi juga ball room yang di sediakan,” ucap mantan Kabag Humas Setdako Batam ini.

Ditanya soal promosi Calender Of Even, Ardi mengatakan pihak nya meminta bantuan kepada Visit Indonesia Tourism Office (VITO). Dan juga perwakilan Kementerian Pariwisata di Singapura  dan Malaysia untuk mempromosikan secara resmi dan juga Trip Operators dan Travel Agents (TO TA).(HP)

NO COMMENTS