Home Siaran Pers Dukung Satu Orang Satu Pohon, Pemko Tanam 40 Ribu Pohon

Dukung Satu Orang Satu Pohon, Pemko Tanam 40 Ribu Pohon

1
166

BATAM – Memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) dan Bulan Menanam Nasional (BMN) yang jatuh pada tanggal 28 November lalu, Pemerintah Kota (Pemko) Batam akan memberikan dukungan dengan menanam 40 ribu pohon. Gerakan penanaman pohon ini rencananya akan dilaksanakan pada Sabtu (19/12). Kegiatan ini menindaklanjuti surat dari Menteri Kehutanan No. S.87/MENHUT-V/2009 tanggal 10 Februari 2009 tentang Gerakan Penanaman Satu Orang Satu Pohon (One Man One Tree).

Kabag Humas Pemko Batam, Yusfa Hendri mengatakan, untuk tahun 2009 peringatan HMPI mengambil tema “Penanaman Satu Orang Satu Pohon atau One Man One Tree”  Untuk tingkat pusat, kegiatan ini dilaksanakan di Desa Cimerang, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat Provinsi Jawa Barat. Acara penanaman pohon ini dihadiri langsung oleh Presiden RI, Soesilo Bambang Yudhoyono.

Untuk di Kota Batam, melalui Dinas Kelautan, Pertanian, Peternakan dan Kehutanan (KP2K) telah menyediakan 40 ribu pohon yang akan ditanam. Adapun jenis pohon yang akan ditanam yakni Pohon Mahoni dan Pohon Pulai. Kenapa dipilih pohon mahoni, karena dapat menjadi sebagai pohon pelindung. Selain itu pohon ini memiliki daun yang rindang sehingga dapat mengeluarkan Co2. Sedangkan untuk Pohon Pulai akan ditanam dipinggir jalan karena pohon ini cepat tumbuh.

Yusfa mengatakan, gerakan menanam pohon ini telah sejak dulu diselenggarakan oleh Pemko Batam. Bahkan ditargetkan pada tahun 2013 mendatang Batam menjadi Kawasan kota hijau. Dimana pepohonan akan memenuhi tepi jalan raya dengan taman yang terawatt serta hutan lindung yang bebas dari pengerusakan.

Untuk mengawali program itu, Pemko Batam telah menanam 186 ribu pohon dari  berbagai jenis. Pohon yang telah ditanam itu, antara lain pohon angsana, sengon, pulai, trembesi, ketapang, johar dan mahoni. Penanaman itu dilakukan terkait dengan bulan menanam dan dalam rangka peringatan hari menanam pohon Indonesia.  Sebagai  daerah yang memiliki sumber air permukaan atau tadah hujan, Pulau Batam harus memiliki hutan yang terjaga, dan paru-paru kota yang cukup untuk menghasilkan udara segar.

(crew_humas/dv)

1 COMMENT

  1. Dwi Yani Permana
    Bapak2 Pemko yang baik hati, mau minta informasi nich, kira-kira prosedurnya apa saja yach kalo kita turut membantu pemerintah untuk melakukan penghijauan ? dan tempat-tempat mana saja yang perlu dihijaukan. Mohon Informasinya karena kami dari pihak Perusahaan PT. Noble Batam mempunyai rencana untuk mengadakan penanaman dibulan maret nanti. Atas Informasinya kami ucapkan terima kasih.