Home Foto Wisata Bahari Pulau Abang, sebagai Destinasi Wisata Unggulan Daerah

Wisata Bahari Pulau Abang, sebagai Destinasi Wisata Unggulan Daerah

0
451

Wakil Walikota Batam, HM. Rudi. SE meninjau fasilitas Destinasi Wisata Pulau Abang, Kecamatan Galang, antara lain Homestay, fasilitas Tourism Information dan Jembatan,  Rudi, SE merasa senang Pulau Abang telah ditetapkan sebagai Destinasi Wisata Unggulan Daerah untuk wisata Bahari oleh Kementerian Pariwista RI tahun 2011 yang lalu, hampir 15 hk luas kawasan Terumbu Karang di pulau  ini cukup baik dan terjaga, ini merupakan peran aktif dari Lembaga Pengelola Sumberdaya Terumbu Karang (LPSTK) yang dibentuk Pemerintah dari tahun 2007 sampai sekarang  untuk mengelola Terumbu Karang tersebut. “

Pemerintah Kota Batam akan terus mengembangkan wisata Bahari khususnya Pulau Abang Mengingat Pulau ini kaya akan Corel apalagi terdapatnya Blue Coral, jenis terumbu Karang  langka, ” ujarnya Peninjauan ini dilaksanakan sehubungan dengan pelaksanaan Musrenbang yang dilaksanakan di pulau Abang Kamis, 02/15 Pulau abang dengan jumlah penduduk 1700 jiwa ada 2 persoalan yang mendasar antara lain  perumahan RTLH dan pembangunan Dermaga yang masih dirasakan kurang ujar Nazaruddin Lurah pulau abang. Sementara itu Ladi, Ketua Kelompok Sadar Wisata Pulau Abang, menyampaikan permintaan Bantuan peralatan Snorkling dan Diving dan Fasilitas Homestay. ” Bulan tiga ini sudah banyak wisatawan yang pesan Homestay jadi kami minta bantuan isi dalam Homestay dan alat alat diving dan snorkling” katanya.

Rudi merespon segala permintaan masyarakat tersebut dengan memerintakan SKPD terkait utk memprogramkan permintanya masyarakat dalam usulan Musrenbang tingkat yang lebih tinggi, juga meminta SKPD terkait memprogramkan tentang Listrik yang hanya beroperasi 7 jam Sehari, kartu BPJS, pembutan KTP, menutup pertemuan.

NO COMMENTS