Home Foto Wawako Fasilitasi Tiga Anak Tidak Mampu Untuk Sekolah

Wawako Fasilitasi Tiga Anak Tidak Mampu Untuk Sekolah

2
146

BATAM – Wakil Walikota Batam, Rudi membantu memfasilitasi tiga adik beradik yang ingin bersekolah di SDN 005 Batam Kota. Hal tersebut dikaakan Rudi setelah bertemu tiga anak tersebut di kantor Walikota Batam, Rabu (16/7).

Ketiga anak tersebut yakni Joko Johanes Rimu, Jeki Johanes Ola, dan Johanes Boro memang sudah layak masuk sekolah. ketiga bersaudara itu sudah melebihi umur. Jika normalnya masuk sekolah SD umur 7 tahun, seharusnya saat ini mereka sudah duduk dibangku kelas 3 SD.

Di damping ibu mereka, Maria Uba, ketiga anak tersebut mengutarakan keinginannya untuk bersekolah. Kepada Wawako, mereka berjanji akan bersekolah dengan rajin dan hal ini pun diamini oleh ibunya yang berprofesi sebagai pemulung.

Menurut Wawako, Pemko Batam membantu ketiga anak tersebut untuk bersekolah. Ketiganya tidak dipungut biaya apapun dan sragam sekolah disediakan pihak sekolah. “Sekarang kalian sudah bisa bersekolah sekolah baik-baik dan jangan nakal,” pesan Rudi.

Maria Uba dan anak-anaknya tinggal di Ruli Kampung Air, RT 02 RW 011, Kelurahan Baloi Permai, Batamkota. Ayah mereka Kosmas telah lama meninggalkan keluarganya tanpa kabar berita. Keluarga ini lebih banyak berharap bantuan dari tetangga untuk memenuhi kebutuhan keseharian mereka.

2 COMMENTS

  1. Ratna
    Ya memang sepertinya dipublikasikan terus. Apapun, biar kecil dimunculkan. jadi tak tahu mana batas-batas riya dan cari muka. Menyedihkan. Kalau menyantuni ini sudah kewajiban dan ada ratusan anak di Batam yg senasib dengan dia. Jangan menindas 1000 menyelamatkan 1 .
  2. Agus
    Masih kalah dengan bapak sebelah, diam-diam tanpa publikasi sampai sekarang sudah sekolahkan 8 anak dan kuliahkan 2 orang anak pulau. Baru 3 orang sudah pamer.