Home Siaran Pers Cek KTP/KK SIAK, SMS Aja

Cek KTP/KK SIAK, SMS Aja

10
2314

BATAM- Guna memudahkan warga untuk mengetahui status pelayanan KTP/KK SIAK Kota Batam yang dalam pengurusan, Pemerintah Kota Batam terhitung sejak Senin tanggal 23 Maret 2009, meluncurkan sistem layanan informasi pengecekan status KTP/KK SIAK Kota Batam melalui layanan pesan singkat atau SMS.

Peluncuran sistem ini sekaligus untuk memperkuat penyediaan layanan sistem informasi yang sama melalui penggunaan internet, dengan menggunakan alamat akses; www.siak.humasbatam.com atau www.siak.pemkobatam.go.id.

Pelayanan SMS ini terjadi setelah dilakukannya penandatanganan nota kesepakatan kerjasama antara Badan Komunikasi dan Informasi Kota Batam dengan PT Telkomsel Batam. Kendati demikian, peluang kerjasama seperti ini masih terbuka lebar bagi operator selular lainnya.

Dalam pelaksanaan kerjasama ini, PT Telkomsel berkewajiban menyiapkan perangkat kerja sistem layanan Mobile Goverment yang bisa diakses masyarakat secara mudah dan murah. Sementara Pemerintah Kota (Pemko) Batam memiliki kewajiban mempersiapkan isi (contents) untuk materi pesan singkat (SMS) yang akan diakses oleh pengguna kartu produk Telkomsel melalui nomor khusus 9168. Tarif layanan atas penggunaan aplikasi sistem ini ditetapkan Rp. 500\SMS.

Untuk menggunakan layanan SMS M-Gov ini caranya mudah. Melalui fitur massage pemohon KTP/KK pelanggan Telkomsel cukup mengetik : BATAM (spasi) KTP (spasi) STATUS (spasi) NOMOR REGISTER lalu kirim ke 9168. Cara yang sama juga berlaku untuk pengecekan status Kartu Keluarga (KK). Bedanya, kata KTP cukup diganti dengan kata KK.

Pada pelayanan ini warga juga bisa berlangganan. Caranya mudah. Tahap awal pengguna diwajibkan melakukan registrasi, dengan cara ketik: REG (spasi) Batam kirim ke 9168. Setelah proses registrasi selesai, untuk transaksi berikutnya ketik : BATAM (spasi) KTP(spasi) NOMOR REGISTER dan kirimkan ke 9168. Jawaban pesan yang disampaikan akan dikirim secara otomatis.

Bagi pemerintah daerah, penerapan aplikasi SMS ini menguntungkan warga. Pasalnya, pemohon KTP/KK tidak perlu lagi datang dan antri di kantor camat. Keuntungan lainnya, pemohon yang teregistrasi, dengan mudah juga dapat mengetahui informasi lainnya, dengan mudah, murah dan cepat.

Lounching tanda dimulainya pemakaian layanan M-Gov ini berlangsung Senin, di hadiri Wakil Walikota Batam, Ir Ria Saptarika, Kepala Telkomsel Riau Kepulauan, Asisten Pemerintahan, Camat dan Lurah di 12 Kecamatan se Kota Batam. (*)

Foto Lainnya

10 COMMENTS

  1. PRIYADI
    Bagaimana cara mengecek NIK KTP kita berlaku apa engganya melalui media internet?apakah bisa apa engga?
  2. komari
    kenapa chek status ktp ,balasannya selalu no register tidak kenal..padahal no itu adalah yg tertera dibarcode..apa master data pendaftar tidak diupdate,mhn utk bs memberikan pelayanan yg lebih baik dan profesional kpd aparatur..trims
  3. sapto
    Assalamu'alaikum......., Mohon bantuan, saya bermaksud mengecek KTP saya, Asli Apa GAK ? gimana caranya ? wassalam
  4. basbang
    @boy boyke: Nomor2 yg Anda sebutkan bukan lah Nomor Registrasi (9 huruf/angka). Sptnya NIK, namun tidak ada NIK tsb dlm DB kami.
  5. boy boyke
    ass.slamta siang... saya mau bertanya bagaimana cara mengetahui asli atau palsu ktp siak yg di keluarkan kota batam ( situs ) dan apa UU no brapa dikenakan apabila terbukti pemalsuan identitas? tlg di cek juga apa kah ktp A/N HENDRIEN CINDY no Reg 2171121103899004 dan A/N PIAN no Reg 2171092204808001, tlg di balas ke email saya.trims wslm
  6. niko
    pak,saya juga ditipu oleh muchammad rofan safiudin.Tlg bapak juga membritahu identitas yang asli dari orang tersebut.tlg kirim ke email saya
  7. vian
    sory nich pak/ ibu vian nich lagi cari orang, krena vian merasa ketipu banyak.,,.,. no niknya : 3514090606820007 nama : muchammad rofan safiudin maaf merepotkan, apakah emang benar nama dan niknya sama. tolong kirim k alamat email saya. alamatnya/ indentitasnya yang jelas , biar saya cari sendiri, terima kasih banyak. sebelumnya kalau sudah bantu saya.
  8. budi
    Alhamdulliah pak.......... semoga pelayanan ini dapat meningkatkan pelayanan kepada publik...usul paka, agar ktp online dapat disosialisasikan kepada masyarakat terutama di kantor lurah.. agar masyarakat dapat memanfaatkan layanan ini...
  9. edi koto
    Semoga pelayanan KTP tambah cepat, prosedural dan tidak ada lagi pengurusan KTP melalui pintu belakang, lewat calo atau orang dalam, dengan imbalan uang, dengan kompesasi KTP cepat selesai.