Pemko Siapkan Rp 2,1 Miliar untuk Pendidikan Mahasiswa Undangan

By Kartika Pada : 17 Jan 2017, 16:37:32 WIB, - Kategori : Kabar BatamPemko Siapkan Rp 2,1 Miliar untuk Pendidikan Mahasiswa Undangan

Media Center Batam - Pemerintah Kota Batam siapkan Rp 2,1 miliar di anggaran 2017 untuk beasiswa pelajar berprestasi. Beasiswa ini khusus untuk pelajar yang lulus diterima di lima perguruan tinggi negeri di Indonesia tanpa tes. Perguruan tinggi yang dimaksud yaitu Universitas Indonesia, Universitas Padjajaran, Universitas Gajah Mada, Institut Teknologi Bandung, dan Institut Pertanian Bogor.

Pemerintah menganggarkan untuk 30 mahasiswa undangan. Tapi jika jumlahnya lebih dari kuota maka anggaran yang ada akan difokuskan untuk biaya kuliah. Sedangkan biaya hidup seperti tempat tinggal ditanggung orangtua mahasiswa.

"Rp 2,1 miliar itu untuk biaya SPP dan membantu penginapan atau kontrak. Seandainya yang lolos lebih banyak, biaya hidupnya dibantu orangtua. Memang unpredictable, awalnya 30 tapi yang lolos 59. Prinsipnya bagus, anak-anak terpacu untuk meningkatkan prestasi belajarnya," kata Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad, di Sekupang, Selasa (17/1).

Saat ini, kata Amsakar, tidak ada perjanjian khusus dengan mahasiswa berprestasi yang ikut program ini. Pemerintah tidak mewajibkan mereka mengabdi di Pemko Batam setelah lulus nanti. Tapi setidaknya mereka harus siap bila sewaktu-waktu Pemko Batam butuh pengabdiannya.

"Kata kunci untuk daya saing adalah pendidikan. Kita akan memetik hasilnya beberapa tahun mendatang, satu generasi ke depan," ujarnya.

Amsakar mengatakan Pemko Batam memandang penting dunia pendidikan. Ke depan Batam harus dikawal oleh generasi yang cerdas, hebat, dan dapat diandalkan. Oleh karena itu generasi ini harus disiapkan sejak sekarang.

"Batam tempat transit, kalau anak-anak kita terperangkap narkoba pergaulan bebas, mau jadi apa generasi kita. Anak-anak betul-betul harus kita siapkan untuk dunia global ini," kata dia.