Pemilik Kendaraan di Batam Mulai Tertarik Gunakan BBG

By Kartika Pada : 14 Des 2016, 16:47:21 WIB, - Kategori : Kabar Media Center Pemilik Kendaraan di Batam Mulai Tertarik Gunakan BBG

Media Center Batam - Pemilik kendaraan di Batam mulai tertarik gunakan bahan bakar gas (BBG) dari PT PGN (Persero). Pengemudi taksi yang gunakan BBG, Ismeth mengaku tidak khawatir menggunakan bahan bakar yang masih jarang digunakan ini.

"Untuk apa takut, di Singapura semua sudah pakai BBG. Kalau tidak menggunakannya justru kita akan ketinggalan," kata Ismeth saat mengisi BBG di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas (SPBG) di Batam Centre, Selasa (13/12).

Area Head Gagas Energi Batam (anak perusahaan PGN), Yani Suhaib mengatakan untuk sementara SPBG ini hanya melayani sembilan kendaraan yang terdata. Kendaraan yang telah dilengkapi konverter kit ini diberi stiker gasku sebagai penanda.

Ke depannya ia berharap akan lebih banyak kendaraan yang dilayani SPBG ini. Apalagi tahun depan akan ada bantuan konverter kit dari Kementerian ESDM.

"Rencananya 2017 ada bantuan konverter kit untuk 250 kendaraan di Batam. Akan dipasang di kendaraan milik pemerintah daerah, kendaraan operasional PGN, dan kendaraan umum," ujarnya.

Yani menjelaskan bahwa bahan bakar gas ini lebih murah dan efisien. Konsumsinya pun relatif lebih hemat dan ramah lingkungan dibanding bahan bakar minyak.

"Harga 1 liter setara premium (LSP) Rp 4.500. Juga lebih efisien. 1 liter BBM bisa untuk perjalanan 10 km, 1 LSP bisa 11 sampai 12 km," terang dia.

Humas PGN Batam, Riza Buana menambahkan bahwa kualitas Compressed Natural Gas (CNG) yang dipakai sebagai bahan bakar ini lebih baik karena oktannya 120. Dengan oktan yang tinggi maka mesin bisa lebih awet.

"Lebih bersih juga karena tidak ada residu seperti timbal, karbon," ujarnya.