KPAI Minta Pemerintah Bangun Pusat Kreativitas Bagi Anak

By Kartika Pada : 19 Mei 2016, 08:17:04 WIB, - Kategori : Kabar Media Center KPAI Minta Pemerintah Bangun Pusat Kreativitas Bagi Anak

Media Center Batam - Pemerintah diminta membangun pusat minat dan bakat untuk anak-anak korban pornografi. Hal ini diungkapkan Ketua Divisi Sosialisasi Komisi Perlindungan Anak Indonesia, Erlinda dalam Pelatihan Liputan Khusus Anak oleh Dewan Pers di Batam, Senin (15/5) lalu.
"Perlu bantuan pemerintah dan masyarakat bersama-sama mengalihkan perhatian anak-anak korban pornografi. Ajak PKK, ibu-ibu di kecamatan yang berseragam untuk ikut. Ini bisa, asal ada kemauan," kata Erlinda.
Berbagai sarana kreativitas bagi anak-anak diperlukan untuk menyelesaikan masalah ini. Kegiatan-kegiatan positif dengan menyalurkan bakat dan kreativitas ini bisa mengalihkan perhatian anak candu seksual. Dan Pemerintah bisa mendukung dengan menghadirkan psikolog untuk pelatihan bagi tumbuh kembang anak.
Masalah pornografi ini sudah menjadi suatu hal yang mendesak untuk ditangani. Anak-anak korban pornografi bisa berujung buruk dan menjadi pelaku kejahatan seksual. Karena pornografi menyebabkan lima sel saraf otak anak rusak sehingga perlu rehabilitasi atau penyembuhan mental.
"Dan anak-anak pelaku kejahatan sosial merupakan tanggung jawab masyarakat dan Pemerintah. Kesadaran masyarakat tentang bahaya kekerasan seksual ini masih rendah. Anak-anak perlu dijejalkan aktivitas sosial yang membuat anak lupa akan candunya," kata dia.