Kafilah MTQ Usung Tema Maghrib Mengaji Menuju Batam Madani

By Kartika Pada : 23 Mei 2016, 08:45:39 WIB, - Kategori : Kabar BatamKafilah MTQ Usung Tema Maghrib Mengaji Menuju Batam Madani

Media Center Batam - Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad menghadiri Pawai Taaruf dalam rangka Mushabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) VI tingkat Provinsi Kepri, Sabtu (21/5) di Gedung Daerah Tanjungpinang. Asisten Administrasi Umum Setdako Batam, Firmansyah yang memimpin rombongan kafilah Kota Batam.

Pawai kafilah Batam diikuti sekira 250 orang. Terdiri dari 44 orang peserta, 20 orang pelatih dan pendamping, 70 orang marching band, 30 orang Paskibraka, dan ‎50 orang peninjau.

Para peserta asal Batam mengikuti seluruh cabang yang diperlombakan yakni Tartil Quran, Tilawah, Qiraat, Hifzil Quran, Tafsir Quran, Fahmil Quran, Syarhil Quran, dan Khatil Quran.

“Para peserta merupakan putra dan putri terbaik di Kota Batam yang sebelumnya telah mengikuti seleksi lewat ajang serupa tingkat Kota Batam. Mereka juga sudah melalui pemantapan di training center asrama haji selama 10 hari,” kata Firmansyah.

Tema yang diusung kafilah asal Batam di MTQ Provinsi Kepri tahun ini adalah "Magrib Mengaji Menuju Batam Madani ". Kafilah Batam dalam pawainya menampilkan seorang anak sedang mengaji sebagai perwujudan tema tersebut.

Peserta asal Batam tampak bersemangat dan antusias mengikuti pawai yang disaksikan langsung oleh Gubernur Kepulauan Riau serta bupati, walikota, dan pejabat tinggi di Kepulauan Riau.

Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad berharap agar kafilah asal Batam memberikan penampilan terbaik dalam setiap kesempatan lomba. Sehingga bisa membawa nama baik Kota Batam di tingkat Provinsi Kepri.

“Tunjukkan tekad bahwa Batam bisa dan mampu. Batam harus jadi juara umum,” ujarnya.