Halte Palm Spring Dibuat Dwifungsi

By Kartika Pada : 11 Sep 2017, 12:03:10 WIB, - Kategori : Kabar BatamHalte Palm Spring Dibuat Dwifungsi

Media Center Batam - Pemerintah Kota Batam akan sedikit menggeser posisi u-turn di depan Palm Spring Batam Centre. Selain itu letak halte Busway pun akan dipindahkan dari titik awal sebelum pelebaran jalan.

"Jalan yang dilebarkan sudah selesai, tapi bagi pengguna bus kurang nyaman. Maka tadi kita turun untuk menentukan lokasi halte. U-turn kita geser sedikit. Halte kita bangun satu. Tadi sudah kita sepakati lokasinya yang tidak mengganggu jalan dan u-turn," kata Walikota Batam, Muhammad Rudi, Senin (11/9).

Halte akan dibuat lebih simpel. Tidak menanjak tinggi seperti yang ada sekarang. Tujuannya agar tidak menyulitkan pengguna terutama orangtua. Tinggi halte hanya akan dibuat 10-20 cm dari badan jalan.

"Yang penting tidak masuk air. Kita buat simpel, enak dilihat, bisa berteduh. Karena halte ini hanya untuk tempat tunggu sementara. Orang tidak berlama-lama di sana," ujarnya.

Rudi mengatakan halte akan didesain menjadi dwifungsi. Atap halte juga akan dibangun mengarah ke pedestrian jalan. Sehingga pejalan kaki yang lelah bisa berteduh sejenak di bawah atap halte.

Selain menata jalan dan pedestrian, tahun depan Pemko Batam juga akan menyiapkan taman di sepanjang jalan Simpang BNI-Flyover tersebut. Lampu hias akan dipasang melengkung di atas jalan hingga tertutup.

"Tiang bendera yang ada di Simpang Flyover itu akan dipindah ke sepanjang jalan Palm Spring ini. Depan Palm Spring ini akan kita jadikan tempat wisata masyarakat Kota Batam," kata dia.

Jalan yang sudah lebar dan tertata ini juga akan dijaga agar tidak ada lagi kendaraan yang parkir di badan jalan. Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad mengatakan untuk sementara memang masih ada yang parkir di badan jalan karena pekerjaan belum selesai.

"Nanti akan kita bersihkan. Prinsipnya tidak bisa lagi parkir sembarangan. Kalau jalan sudah selesai kita akan letakkan petugas di lokasi itu," kata Amsakar.