Danrem: Libatkan Prajurit dalam Pembangunan Batam

By Kartika Pada : 04 Des 2017, 11:15:26 WIB, - Kategori : Kabar BatamDanrem: Libatkan Prajurit dalam Pembangunan Batam

Media Center Batam - Prajurit TNI AD di Batalyon Infantri Raider Khusus 136/Tuah Sakti Batam merayakan ulang tahun satuannya yang ke-13, Jumat (1/12). Komandan Korem 033/Wira Pratama, Kolonel Inf Gabriel Lema mengatakan ulang tahun Yonif RK 146/TS ini diperingati setiap tanggal 29 November.

"Biasanya saat ulang tahun selalu hujan. Tapi hari ini tidak hujan, karena kita undur harinya," kata Gabriel dalam sambutannya di acara syukuran tersebut.

Syukuran HUT Yonif RK 136/TS ini digelar di Lapangan Mako Yonif di Tembesi. Acara diisi berbagai hiburan, termasuk penampilan tiga artis jebolan Kontes Dangdut Indonesia.

Kepada para prajurit, Danrem berpesan agar menjaga harga diri, martabat, dan kehormatan batalyon. Selama ada batalyon, Batam harus aman dan nyaman.

"Prestasi bukan titik utama dalam rangka melaksanakan tugas. Yang utama adalah bagaimana keberadaan batalyon ini aman dan nyaman. Dan memang harus berprestasi, bukan lakukan tugas setengah-setengah, bukan main-main," ujarnya.

Dan kepada pemerintah daerah, Gabriel minta agar melibatkan prajuritnya dalam proses pembangunan kota. Karena prajurit TNI juga dapat diberdayakan untuk mengawal pembangunan daerah.

Walikota Batam, Muhammad Rudi mengatakan sebagai warga kehormatan TNI AD, ia turut merasakan apa yang prajurit rasakan.

"Saya adalah prajurit. Dan prajurit bagian dari saya. Kesulitan prajurit, kesulitan saya. Dan kesulitan saya, kesulitan prajurit. Apa yang bisa saya bantu sebagai walikota, insya Allah saya bantu," kata Rudi.

Ia mengajak prajurit untuk sama-sama membangun Kota Batam. Ia yakin bila prajurit TNI ikut ambil bagian, pembangunan akan berjalan lancar.

"Ayo sama-sama kita bangun Batam. Soal batalyon, apa yang bisa kita bantu, Pemko bersama DPRD akan bantu," kata mantan personel polisi ini.

Sementara itu, Komandan Yonif RK 136/TS, Letkol Inf Santoso menyampaikan terima kasih kepada Walikota dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah yang telah banyak membantu satuannya selama ini.

"Sejak 29 November 2004, penugasan telah banyak dilaksanakan. Banyak prestasi juga, atas bimbingan Danrem dan senior seluruhnya. Terimakasih kepada Walikota Forkopinda, yang membuat batalyon ini semakin lama semakin enak semakin nyaman untuk ditempati, dihuni prajurit dan seluruh anggotanya," kata Santoso.