Website Bagian Humas Setdako Batam » Objek Wisata http://www.humasbatam.com Penyampai Pesan Membangun Kesan Wed, 17 Aug 2011 07:39:08 +0000 en hourly 1 http://wordpress.org/?v=3.2.1 Wako: Tahun Ini Batam Harus Jadi Juara http://www.humasbatam.com/2010/11/10/wako-tahun-ini-batam-harus-jadi-juara/ http://www.humasbatam.com/2010/11/10/wako-tahun-ini-batam-harus-jadi-juara/#comments Wed, 10 Nov 2010 11:38:34 +0000 Administrator http://www.humasbatam.com/?p=14683 BATAM- Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan melepas Tim Batam Merah dan Tim Batam Putih yang akan mengikuti event Tanjungpinang International Dragon Boat Race. Event yang digelar pada Kamis (11/11) hingga Minggu (14/11) merupakan event tahunan yang digelar oleh Pemko Tanjungpinang. Pada seluruh anggota tim yang akan berangkat ke Tanjungpinang itu, Wali Kota mengeaskan bahwa tahun ini Batam harus menjadi juara. Pasalnya, sebelum mengikuti event Tanjungpinang International Dragon Boat Race itu, Pemko Batam melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Batam telah menggelar Sea Eagle Boat yang digelar di Belakang Padang. Dan mereka yang berangkat ke Tanjungpinang ini merupakan atlit terbaik yang dimiliki Batam.

“Jika tahun lalu gagal, tahun ini harus menjadi juara. Sebagai daerah yang terdiri dari daerah lautan tidak ada alasan untuk tidak jadi juara,” tutur Dahlan dalam sambutannya ketika melepas Tim Batam Merah dan Batam Putih di lantai IV Kantor Wali Kota, Rabu (10/11).

Untuk meraih juara tersebut menurutnya diperlukan semangat juang yang tinggi dan persiapan yang matang. Yang tak kalah penting lainnya adalah menjaga kekompakan dan satukan tekad untuk meraih juara yang pernah lepas dari Batam tersebut. Tidak lupa Wali Kota mengingatkan agar anggota tim yang berangkat itu dapat menjaga nama baik Batam. Karena mereka yang berangkat juga sebagai media promosi bagi Batam.

”Menjaga nama baik Batam sangat perlu. Selama ini nama Batam masih baik di luar, jadi jangan sampai menjadi rusak karena ulah satu orang. Untuk itu saya ucapkan selamat bertanding, jada selalu kekompakan dan disiplin,” pesannya.

Pelepasan dua anggota tim itu ditandai dengan pemasangan jaket kepada perwakilan anggota tim yang berangkat. Sementara itu, Kadisparbud Pemko Batam, Guntur Sakti mengatakan bahwa peserta yang mengikuti event tersebut telah diseleksi melalui Sea Eagle Boat yang digelar di Belakang Padang beberapa waktu lalu. Event tahunan Pemko itu menurutnya merupakan modal awal bagi para tim. Guntur yakin dengan bekal yang telah dimiliki para pendayung tersebut, mereka mampu bersaing dengan peserta lainnya dalam event Tanjungpinang Internasional Dragon Boat Race.

adalah Tim Batam Merah dan Tim Batam Putih. Keberangkatan dua tim ini ke Tanjung Pinang, akan dilepas oleh Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan pada Rabu (10/11) di Aula Engku Hamidah Lantai IV Kantor Wali Kota. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Batam, Guntur Sakti mengatakan bahwa pada tahun ini Tim Batam Merah dan Tim Batam Putih bertekad untuk merebut kembali juara umum yang gagal direbut pada tahun 2009 lalu.

“Baik Tim Batam Merah maupun Tim Batam Putih telah melakukan persiapan-persiapan untuk mengikuti event ini. Target kita, tim ini mampu merebut kembali juara umum yang pada tahun 2009 lalu berhasil direbut oleh peserta dari Kabupaten Lingga,” ujar Guntur.
Ajang ini menurutnya diikuti oleh peserta yang berasal dari berbagai daerah yang ada di Provinsi Kepri dan bahkan dari negara lain. Untuk itu perlu kerja keras serta kekompakan tim untuk dapat meraih kembali juara yang pernah lepas. Yang perlu diperhatikan oleh masing-masing anggota tim adalah kekompakan serta ketahanan fisik. Namun, ia yakin dengan latar belakang anggota tim yang merupakan anak-anak pulau, Guntur yakin mereka dapat mendayung dengan baik serta tetap menjaga kekompakannya.

Terlebih, Pemko Batam juga memiliki event serupa yang digelar setiap tahunnya yakni Sea Eagle Boat Race. Dengan keikutsertaan Batam pada event ini merupakan bukti bahwa Batam memiliki potensi bahari yang sangat strategis untuk ditumbuhkembangkan menjadi daya tarik wisata khususnya wisata bahari. Kepada dua tim Guntur juga mengingatkan bahwa kedisiplinan selama mengikuti perlombaan tersebut perlu dijaga. Untuk mengikuti perlombaan ini menurutnya tidak hanya fisik dan kekuatan tubuh yang diperlukan, tapi juga taktik dan strategi agar bisa keluar sebagai juara.

“Tentunya banyak peserta yang akan mengikuti event ini. Agar tim ini dapat merebut kembali juara umum, selain latihan yang rutin, kondisi fisik dan kekompakan perlu dijaga. Jika tim kompak bukan tidak mungkin Batam akan berhasil meraih kembali juara umum,” pungkasnya. (crew_humas/dv)

]]>
http://www.humasbatam.com/2010/11/10/wako-tahun-ini-batam-harus-jadi-juara/feed/ 0
Batam Kirim Dua Tim pada Event Internasional Dragon Boat Race http://www.humasbatam.com/2010/11/09/batam-kirim-dua-tim-pada-event-internasional-dragon-boat-race/ http://www.humasbatam.com/2010/11/09/batam-kirim-dua-tim-pada-event-internasional-dragon-boat-race/#comments Tue, 09 Nov 2010 11:12:48 +0000 Administrator http://www.humasbatam.com/?p=14640 BATAM- Pemerintah Kota (Pemko) Batam akan mengirim dua tim pada event Tanjung Pinang International Dragon Boat Race. Dua tim yang akan berlaga pada Kamis (11/11) hingga Minggu (14/11) adalah Tim Batam Merah dan Tim Batam Putih. Keberangkatan dua tim ini ke Tanjung Pinang, akan dilepas oleh Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan pada Rabu (10/11) di Aula Engku Hamidah Lantai IV Kantor Wali Kota. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Batam, Guntur Sakti mengatakan bahwa pada tahun ini Tim Batam Merah dan Tim Batam Putih bertekad untuk merebut kembali juara umum yang gagal direbut pada tahun 2009 lalu.

“Baik Tim Batam Merah maupun Tim Batam Putih telah melakukan persiapan-persiapan untuk mengikuti event ini. Target kita, tim ini mampu merebut kembali juara umum yang pada tahun 2009 lalu berhasil direbut oleh peserta dari Kabupaten Lingga,” ujar Guntur.

Ajang ini menurutnya diikuti oleh peserta yang berasal dari berbagai daerah yang ada di Provinsi Kepri dan bahkan dari negara lain. Untuk itu perlu kerja keras serta kekompakan tim untuk dapat meraih kembali juara yang pernah lepas. Yang perlu diperhatikan oleh masing-masing anggota tim adalah kekompakan serta ketahanan fisik. Namun, ia yakin dengan latar belakang anggota tim yang merupakan anak-anak pulau, Guntur yakin mereka dapat mendayung dengan baik serta tetap menjaga kekompakannya.

Terlebih, Pemko Batam juga memiliki event serupa yang digelar setiap tahunnya yakni Sea Eagle Boat Race. Dengan keikutsertaan Batam pada event ini merupakan bukti bahwa Batam memiliki potensi bahari yang sangat strategis untuk ditumbuhkembangkan menjadi daya tarik wisata khususnya wisata bahari. Kepada dua tim Guntur juga mengingatkan bahwa kedisiplinan selama mengikuti perlombaan tersebut perlu dijaga. Untuk mengikuti perlombaan ini menurutnya tidak hanya fisik dan kekuatan tubuh yang diperlukan, tapi juga taktik dan strategi agar bisa keluar sebagai juara.

“Tentunya banyak peserta yang akan mengikuti event ini. Agar tim ini dapat merebut kembali juara umum, selain latihan yang rutin, kondisi fisik dan kekompakan perlu dijaga. Jika tim kompak bukan tidak mungkin Batam akan berhasil meraih kembali juara umum,” pungkasnya.

(crew_humas/dv)

]]>
http://www.humasbatam.com/2010/11/09/batam-kirim-dua-tim-pada-event-internasional-dragon-boat-race/feed/ 0
Wako Hadiri Soft Opening Kepri Mall http://www.humasbatam.com/2010/10/15/kepri-mall-objek-wisata-belanja-baru-di-batam/ http://www.humasbatam.com/2010/10/15/kepri-mall-objek-wisata-belanja-baru-di-batam/#comments Fri, 15 Oct 2010 05:35:02 +0000 Administrator http://www.humasbatam.com/?p=13959

BATAM- Gubernur Provinsi Kepri, H M Sani bersama dengan Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan meresmikan pusat perbelanjaan Kepri Mall, Jumat (15/10). Peresmian Kepri Mall ini ditandai dengan penandatanganan prasasti Kepri Mall dan prasasti Carrefour oleh Gubernur Provinsi Kepri. Presiden Direktur Kepri Mall, Hartono dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada Gubernur dan Wali Kota Batam yang telah memberi dukungan terhadap dunia usaha yang di di Provinsi Kepri dan Kota Batam khususnya. Sebagai pendiri Kepri Mall, Hartono mengaku bangga karena bisa menghadirkan shoping centre mall di Kepri. Katanya, dalam waktu 10 bulan pembangunan Kepri terwujud di Kota Batam. Dengan berdirinya Kepri Mall ini, maka jumlah pusat perbelanjaan di Batam bertambah sebagai tempat wisata belanja. Dengan berdirinya Kepri Mall ini, menurutnya juga memberikan kontribusi terhadap pembangunan di Kota Batam.

“Dengan berdirinya Kepri Mall ini, maka bisa membantu pemerintah dalam menekan angka pengangguran karena telah menciptakan lapangan pekerjaan. Disamping itu juga memberi efek pada pertumbuhan ekonomi dan investasi di Kepri dan Batam. Untuk itu saya mengucapkan terimakasih kepada Gubernur, Wakil Gubernur serta Wali Kota Batam yang telah mendukung berdirinya Kepri Mall,” ujar Hartono mengakhiri sambutannya dalam acara Soft Opening Kepri Mall.

Sementara itu, Mitra Kerja Kepri Mall, Carrefour, yang diwakili oleh Operation Manager Carrefour, Mr James Paul mengatakan gerai Carrefour di Kepri Mall merupakan gerai yang kedua di Kepri dan gerai yang ke 84 di seluruh Indonesia. Dengan dibukanya gerai Carrefour ini diharapkan dapat menjadi pilihan belanja bagi masyarakat Batam khususnya dan masyarakat Kepri pada umumnya. Di gerai Carrefour menurutnya tercatat 300 pemasok lokal sementara tenaga kerjanya 81 persen merupakan SDM dari Kota Batam. Carrefour juga berkomitmen memberi akses kemurahan kepada masyarakat. Komitmen itu yakni dengan meluncurkan program BBM (Benar-benar Murah). Dimana terdapat 20 produk yang dijual lebih murah 30 persen dari kategorinya.

“Carrefour juga memiliki program Satu Nusa Satu Bangsa, dimana harga jual notebook merk Tosyiba dengan harga Rp2,8 juta bagi pelajar. Sementara di luar harga notebook dengan merk yang sama yakni Rp3,2 juta. Semoga dengan adanya gerai Carrefour ini maka dapat memberi dampak positif di Kota Batam,” ungkap James.

Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan memberikan apresiasi yang tinggi kepada manajemen Kepri Mall yang telah menambah satu lagi objek wisata belanja di Kota Batam. Menurutnya, dengan jumlah penduduk Batam yang mencapai 1 juta lebih, maka pengusaha tidak akan rugi untuk melakukan investasi di Batam. Pemerintah Kota Batam, menurutnya menyambut baik perkembangan investasi di Kota Batam ini. Keberadaan mall di Kepri, khususnya di Batam dapat menjawab tantangan dan kebutuhan masyarakat. Selama ini tidak hanya masyarakat Kepri dan Batam saja yang datang untuk berbelanja ke Batam, melainkan juga pendatang dari Indonesia Timur dan ini merupakan bukti bahwa Batam telah memberi kontribusi yang besar terhadap Bangsa Indonesia.

“Keberadaan pengusaha sangat berperan dalam pembangunan Batam. Pemerintah berkewajiban untuk membangun infrastruktur dan pengusaha yang mengembangkan kota ini tentunya dengan menanamkan investasinya di Kota Batam. Dengan dukungan semua pihak, Batam akan maju dan dapat menuju Bandar Dunia yang Madani,” katanya mengakhiri sambutan.

Gubernur Provinsi Kepri, H M Sani yang meresmikan Kepri Mall, menyambut baik apa yang dilakukan oleh pengusaha. Karena dengan dibukanya Kepri Mall maka dapat mendukung perekonomian di Kota Batam. Selain meningkatkan pertumbuhan ekonomi, dengan adanya mall yang berlogo Jembatan Barelang ini, persoalan ketenagakerjaan di Kepri terjawab. Dengan adanya mall ini maka banyak menyerap tenaga kerja dan dapat menekan angka pengangguran di Kota Batam. Disamping itu, Pelaku Usaha Kecil dan Mikro juga sudah diberdayakan oleh pihak mall.

“Saya berharap Kepri Mall bisa lebih maksimal dalam menjawab persoalan perekonomian. Berbahagialah Wali Kota Batam yang memiliki banyak mall. Tentu ini sesuai dengan Kota MICE yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Tumbuh suburnya investasi jika kit bisa memberikan pelayanan yang baik dan dapat menciptakan suasana yang kondusif dan tertib di kota yang kita cintai ini,” pesannya.

Hadir dalam acara Soft Opening kepri Mall, Wakil Gubernur Provinsi Kepri, Soerya Respatino, Ketua DPRD Provinsi Kepri, Nur Syafriadi, Kapolda Kepri, Brigjen Pol Raden Budi Winarso, Ketua DPRD Kota Batam, Surya Sardi, serta Unsur Muspida Kota Batam lainnya. Usai meresmikan Kepri Mall, Gubernur beserta rombongan meninjau lokasi gerai Carrefour yang terletak di lantai dasar Mall itu.

(crew_humas/dv)

]]>
http://www.humasbatam.com/2010/10/15/kepri-mall-objek-wisata-belanja-baru-di-batam/feed/ 1