STQ – Website Resmi Bagian Humas Pemko Batam https://humas.batam.go.id Penyampai Pesan Membangun Kesan Mon, 30 Dec 2019 08:30:16 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.9.13 Tingkatkan Syiar Menuju Masyarakat Qur’ani https://humas.batam.go.id/tingkatkan-syiar-menuju-masyarakat-qurani/ https://humas.batam.go.id/tingkatkan-syiar-menuju-masyarakat-qurani/#respond Sat, 02 Mar 2019 05:15:14 +0000 https://humas.batam.go.id/?p=53549 Ribuan Warga Antusias Saksikan Pembukaan STQ Ke-VIII Kecamatan Sagulung

HUMAS PEMKO BATAM – Masyarakat Kecamatan Sagulung tumpah ruah menghadiri pembukaan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) Ke-VIII Kecamatan Sagulung, Jumat (1/3) di halaman Masjid Darul Gufron. Walikota Batam, Muhammad Rudi, Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad beserta istri Erlita Sari Amsakar turut hadir menyaksikan pembukaan STQ malam itu. Pembukaan STQ Kecamatan Sagulung ditandai penekanan sirine dan kembang api oleh Rudi, Amsakar beserta tamu kehormatan lainnya.

Acara pembukaan STQ Ke-VIII Kecamatan Sagulung diawali dengan pembacaan ayat suci Alqur’an yang dilantunkan oleh Zulaika dan Wulandari. Camat Sagulung, Reza Khadafi dalam laporannya menyampaikan STQ Kecamatan Sagulung akan digelar selama tiga hari Jumat-Minggu (1 s.d 3 Maret 2019). Selain untuk mencari qori qoriah terbaik asal Kecamatan Sagulung kegiatan ini juga bertujuan untuk syiar dan memperkuat kecintaan terhadap Alqur’an. Harapannya melalui lomba STQ ini dapat menghasilkan qori qoriah terbaik dari Kecamatan Sagulung.

Adapun cabang-cabang lomba STQ yakni cabang Tillawah dewasa dengan jumlah peserta 12 orang,Tilawah Anak-anak dengan peserta 12 orang , Tilawah Dewasa dengan peserta 12 orang. Untuk lomba rebana diikuti oleh 6 grup dengan jumlah peserta satu grup 11 orang.

“Untuk lomba STQ total peserta 36 orang dan untuk lomba rebana jumlah peserta keseluruhannya 66 orang. Total seluruh kafillah 102 orang,” sebut Reza.

Meramaikan STQ Ke-VIII Tingkat Kecamatan Sagulung juga ada stand bazar perwakilan dari enam kelurahan di Kecamatan Sagulung. Reza mengajak seluruh masyarakat Kecamatan Sagulung beramai-ramai datang untuk menyemarakkan pelaksanaan STQ Kecamatan Sagulung.

Walikota Batam, Muhammad Rudi mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Kecamatan Sagulung yang telah hadir dalam acara pembukaan STQ ini. Harapannya syiar agama ini tidak hanya berhenti sampai di sini.

“Insyaallah saya bersama Pak Wakil Walikota akan perjuangkan pejuang umat Islam,” janjinya.

Rudi juga mengajak para Dewan Hakim bersama masyarakat Kota Batam untuk membangun syiar Agama Islam. Rudi mengatakan bahwa Pemerintah Kota (Pemko) Batam akan terus mendukung syiar Agama Islam demi terwujudnya masyarakat yang Qur’ani menuju Batam Bandar Dunia Madani.

Dalam kesempatan itu Rudi juga mengundang masyarakat Kecamatan Sagulung agar hadir dalam acara peresmian Masjid Sultan Mahmud Riayad Syah. Meski belum sempurna namun masjid berkapasitas 25 ribu jamaah ini sudah dapat digunakan untuk beribadah.

“Mau ya datang di acara peresmian Masjid Sultan. Kalau menunggu tahun 2020 diresmikan terlalu lama kosongnya, keramik sudah terpasang jadi sudah bisa digunakan untuk shalat. Pemasangan ornamen yang lain bisa menyusul,” jelas Rudi.

Rudi juga meminta dukungan masyarakat Kecamatan Sagulung atas pembangunan infrastruktur yang dilakukannya bersama Amsakar. Ia mengatakan tahun 2025 pembangunan jalan utama di Kota Batam dan di tahun 2020 seluruh simpang di jalan utama akan dibuka.

“Pak RT dan Pak RW segera dudukkan bersama saudara-saudara kita yang terkena dampak pembangunan ini. Ini kami lakukan bukan untuk kepentingan kami melainkan untuk anak cucu kita,” ungkap suami Marlin Agustina Rudi ini.

Pembukaan STQ Kecamatan Sagulug diawali dengan penampilan pawai defile peserta lomba dari masing-masing kelurahan di Kecamatan Sagulung.

Tampil pertama kafillah defille kelurahan Sei Langkai dengan menyertakan 1.200 kafillah. Disusul kafillah dari Kelurahan Sei Lekop yang terdiri dari majlis taklim, anak sekolah. Selanjutnya kafillah dari Kelurahan Sei Pelunggut yang dipimpin oleh Lurah Sei Pelunggut. Dengan mengikutsertakan kafillah dari tim PKK Sei Pelunggut, LPM, anak sekolah.

Kafillah dari Sei Binti dipimpin dua orang anak dengan berpakaian carnival. Kafillah Kelurahan Sagulung Kota tak mau ketinggalan sebagai tuan rumah menampilkan 4.000 kafillah. Diawali dengan barisan marching band, tim kompang, tokoh masyarakat dan pelajar. Ditutup dengan barisan kafillah Kelurahan Tembesi yang dipimpin langsung oleh lurah Tembesi, Muhammad Hafis. Rudi bersama Amsakar juga berkesempatan mengunjungi stand bazar PKK di halaman masjid Darul Gufron. Turut hadir anggota DPRD Kota Batam, Sumali dan Unsur P impinan Kecamatan Sagulung.(HP)

]]>
https://humas.batam.go.id/tingkatkan-syiar-menuju-masyarakat-qurani/feed/ 0
STQ Kecamatan Dimulai Dari kecamatan Lubuk Baja https://humas.batam.go.id/stq-kecamatan-dimulai-dari-kecamatan-lubuk-baja/ https://humas.batam.go.id/stq-kecamatan-dimulai-dari-kecamatan-lubuk-baja/#respond Mon, 18 Feb 2019 02:45:32 +0000 https://humas.batam.go.id/?p=53267 HUMAS PEMKO BATAM Seleksi Tilawatif Qur’an (STQ) Ke-8 Tingkat Kecamatan Tahun 2019 dimulai dari Kecamatan Lubuk Baja. Dimulainya STQ ini ditandai dengan pemukulan bedug oleh Walikota Batam, Muhammad Rudi didampingi istri Marlin Agustina Rudi, Camat Lubuk Baja, Novi Harmadyastuti, Sekretaris Camat Lubuk Baja, Muhammad Ramadhan Zuhri, Anggota DPRD Kota Batam dan unsur Kecamatan Lubuk Baja Jumat (15/2) di halaman Kantor Camat Lubuk Baja.

Acara pembukaan STQ ke-8 Kecamatan Lubuk Baja diawali dengan penampilan deville dari lima kelurahan Lubuk aja. Pawai defille dibuka dengan penampilan peserta dari Kelurahan Lubuk Baja Kota. Dilanjutkan penampilan deville dari Kelurahan Batu Selicin, Kelurahan Kampung Pelita, Kelurahan Lubuk Baja Kota, Kelurahan Tanjung Uma dan Kelurahan Baloi Indah. Acara pembukaan STQ ke-8 Tingkat Kecamatan Lubuk Baja juga disejalankan dengan pelantikan anggota Dewan Hakim yang akan bertugas menilai penampilan peserta.

Selanjutnya Camat Lubuk Baja, Novi Harmadyastuti menyerahkan piala bergilir kepada Ketua Pelaksana Muhammad Ramadhan Zuhri. Piala bergilir merupakan piala baru karena piala sebelumnya telah menjadi piala tetap Kelurahan Tanjung Uma yang berhasil tiga kali berturut-turut menjadi juara umum STQ tingkat Kecamatan Lubuk Baja.

Ketua Pelaksana STQ yang juga Sekcam Lubuk Baja, Muhammad Ramadhan Zuhri menyampaikan STQ ke -8 Tingkat Kecamatan Lubuk Baja akan berlangsung selama tiga hari dari 15 sampai 17 Februari 2019 bertempat di Halaman Kantor Camat Lubuk Baja. Untuk pelaksanaan STQ Tingkat Kota Batam akan dimuiai pada tanggal 8 sampai 12 April 2019. Adapun tema pada pelaksanaan STQ Ke-8 Tingkat Kecamatan Lubuk Baja “Kita Bangun Generasi Yang Gemar Membaca Al quran Dalam Mewujudkan Masyarakat Kota Batam Yang Madani”.

“Kegiatan ini dalam rangka pengembangan dan menumbuhkembangkan pemahaman isi Al-Qur’an dan juga menjaring qori dan qoriah untuk ikut serta dalam STQ Tingkat Kota Batam,” jelasnya.

Adapun cabang yang diperlombakan pada STQ ke-8 Kecamatan Lubuk Baja berjumlah empat cabang, Cabang Tilawah Anak dan Dewasa, Cabang Hifzil Qur’an 5 juz, 10 juz, 20 juz dan 30 juz, Cabang golongan Bahasa Arab dan Cabang Baru Musabaqoh Hadist Nabi golongan 100 hadist dan 500 hadist.

“Total peserta dari lima kelurahan yang ikut serta dalam STQ berjumlah 66 orang dari Kelurahan Kampung Pelita 9 orang, Kelurahan Lubuk Baja Kota 15 orang, Kelurahan Batu Selicin 12 orang, Kelurahan Baloi Indah 16 orang dan Kelurahan Tanjung Uma mengirimkan 14 peserta,” urainya.

Walikota Batam, Muhammad Rudi dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh masyarakat di Kecamatan Lubuk Baja yang telah mendukung hingga terlaksananya STQ ini. Kepada Dewan Hakim yang sudah dilantik ia berpesan agar sportif dalam memberikan penilaian terhadap peserta STQ.

“Kita harus terus bersyiar, siapa lagi kalau bukan kita. Walikota terus membangun tanpa SDM yang handal tentu kita tidak bisa berbuat banyak,” ucapnya.

Kepada seluruh masyarakat yang hadir Rudi meminta agar berdoa untuk kemajuan Kota Batam. Sehingga pertumbuhan ekonomi Kota  Batam bisa mencapai 6 persen diakhir jabatannya. Katanya, ia bersama dengan Wakil Walikota Batam dan jajaran Pemerintah Kota (Pemko) Batam akan terus membangun Batam sehingga Batam menjadi kota yang maju baik dari segi ekonomi maupun pariwisata.

“Mari kita berdoa terus. Mungkin aka nada salah satu dari doa kita yang diijabah oleh Allah SWT. Sehingga ekonomi kita semakin membaik dari hari ke minggu, minggu ke bulan dan dari bulan ke tahun. Dari sisi rohani saya titip kepada Pemuka agama di Kota Batam. Yakinlah tidak akan lama lagi seizing Allah SWT pembangunan selesai dan Batam akan menjadi kota yang indah dan menjadi tujuan pariwisata dan investasi Bapak/Ibu,” katanya semangat.

Rudi juga menyampaikan bahwa Pemko Batam tengah membangun Masjid Sultan Mahmud Riayad Syah di Batu Aji. Masjid ini rencananya akan diresmikan pada September 2019. Secara langsung Rudi mengundang seluruh masyarakat Kecamatan Lubuk Baja untuk hadir bersama-sama menghadiri peresmian Masjid Sultan Riayad Syah dengan berpakaian putih-putih.(HP)

]]>
https://humas.batam.go.id/stq-kecamatan-dimulai-dari-kecamatan-lubuk-baja/feed/ 0