SMAN 3 – Website Resmi Bagian Humas Pemko Batam https://humas.batam.go.id Penyampai Pesan Membangun Kesan Mon, 30 Dec 2019 08:30:16 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.9.13 Rudi Motivasi Siswa SMAN 3 Batam Agar Berperan Membangun Batam https://humas.batam.go.id/rudi-motivasi-siswa-sman-3-batam-agar-berperan-membangun-batam/ https://humas.batam.go.id/rudi-motivasi-siswa-sman-3-batam-agar-berperan-membangun-batam/#respond Tue, 19 Feb 2019 06:39:48 +0000 https://humas.batam.go.id/?p=53278 HUMAS PEMKO BATAM Walikota Batam, Muhammad Rudi memotivasi siswa siswi SMA Negeri 3 untuk berperan dalam menjaga Kota Batam dengan menumbuhkan jiwa entreprenurship sejak dini. Mendukung pariwisata yang dibangun Pemko Batam menurutnya dapat didukung dengan menyediakan apa yang diinginkan Wisman datang ke Kota Batam. Katanya, jika jiwa entrepreneurship masyarakat di satu kota tinggi , kotanya akan menjadi kota yang maju dan berkembang. Ia juga menyampaikan agar siswa siswi di Kota Batam memberikan masukan dalam membangun Kota Batam.

“Kalian jaga bagaimana Wisman ataupun wisatawan domestic yang datang ke Kota Batam dilayani dengan baik. Jika semua orang yang datang terlayani dengan baik maka kita semua akan diuntungkan, jika tidak maka akan sebaliknya. Pariwisata dibangun untuk meningkatkan perputaran ekonomi dan menciptakan lapangan kerja bagi pengangguran,” jelas Rudi dihadapan seluruh siswa siswi Kelas XII SMA N 3 Batam, Senin (18/2) di ruang Auditorium SMA N 3 Batam.

Ia menjelaskan keputusan Pemerintah Kota (Pemko) Batam menjadikan Batam sebagai kota wisata karena industry di Batam mengalami masalah. Pertumbuhan ekonomi Batam yang sebelumnya berada di atas rata-rata pertumbuhan ekonomi nasional dalam dua tahun terakhir mengalami penurunan hingga berada diangka 2 persen. Dengan penataan infrastruktur jalan yang dilebarkan, di tahun 2018 pertumbuhan ekonomi Batam mengalami kenaikan dan jumlah kunjungan Wisman ke Batam di atas 1,8 juta jiwa.

“Dengan datangnya orang ke Batam, terjadi perputaran uang yang tidak hanya dinikmati Pemko Batam tapi juga seluruh masyarakat Batam. Jalan yang dibangun oleh Pemko Batam bertujuan agar Batam menjadi indah dan cantik sehingga orang ramai datang ke Kota Batam,” tuturnya didampingi Kepala SMA N 3 Batam.

Pemko Batam menurutnya telah mempersiapkan beasiswa bagi anak-anak berprestasi untuk melanjutkan ke lima perguruan tinggi terkemuka di Indonesia. Lima perguruan tinggi itu, Universitas Indonesia (UI), Universitas Padjajaran (UNPAD), Universitas Gaja Mada (UGM), Institut Teknologi Bandung (ITB) dan Institut Pertanian Bogor (IPB). Kerjasama ini berlangsung sejak tahun 2016 lalu dan Pemko Batam membiayai pendidikan siswa yang lulus melalui jalur undangan hingga selesai.

“Pemko membiayai kuliah selama empat tahun. Setelah selesai kuliah kalian harus kembali dan mengabdi kepada Pemko Batam. Kalian lah nanti yang akan mendesain pembangunan kota ini,” ujarnya.

Rudi juga mengingatkan agar anak-anak SMA N 3 Batam untuk menjaga keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Menurutnya ini sangat penting karena kebersihan hati menjadi kunci keberhasilan dan kesuksesan. Tak lupa Rudi mengingatkan agar anak-anak di Kota Batam dapat menjaga kekompakan sebagai dukungan terhadap Pemko Batam yang saat ini membangun Kota Batam.

Dikesempatan itu Rudi juga meminta Kepala SMA N 3 Batam mendata siswa yang telah berusia 17 tahun untuk pembuatan KTP elektronik. KTP ini menurutnya sangat penting, selain sebagai identitas diri juga sebagai data jumlah penduduk yang ada di Kota Batam. Kunjungannya ke SMA N 3 Batam didampingi oleh sejumlah pimpinan OPD, Kepala Dinas Pendidikan, Hendri Arulan, Kepala Dinas Perhubungan, Rustam Effendi, Camat Batam Kota, Mohammad Fairus Ramadhan Batubara dan Pengawas Sekolah, Sumbardianto.(HP)

]]>
https://humas.batam.go.id/rudi-motivasi-siswa-sman-3-batam-agar-berperan-membangun-batam/feed/ 0